Hubungan antara kelimpahan fitoplankton dengan konsentrasi N:P pada daerah Keramba Jaring Apung (KJA) di Waduk Ir. H. Djuanda

Mujiyanto, Mujiyanto and Didik, Wahju Hendro Tjahjo and Yayuk, Sugianti (2011) Hubungan antara kelimpahan fitoplankton dengan konsentrasi N:P pada daerah Keramba Jaring Apung (KJA) di Waduk Ir. H. Djuanda. Limnotek : Perairan Darat Tropis di Indonesia, 18 (1). pp. 15-25. ISSN 2549-8029

[thumbnail of Jurnal_Mujiyanto_Puslitbang KP_15-25_2011.pdf]
Preview
Text
Jurnal_Mujiyanto_Puslitbang KP_15-25_2011.pdf

Download (503kB) | Preview

Abstract

Perkembangan Keramba Jaring Apung (KJA) di Waduk Ir. H. Djuanda berdampak terhadap peningkatan bahan organik yang berasal dari pakan yang tidak dimakan dan sisa metabolisme ikan. Masukan bahan organik ini dapat meningkatkan nutrien dan merangsang bertambahnya kelimpahan fitoplankton.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis kelimpahan fitoplankton serta hubungannya dengan kandungan nitrat dan fosfat di perairan Waduk Ir. H. Djuanda. Pengambilan contoh dilakukan setiap bulan sekali, yaitu dari bulan Januari - Desember tahun 2007 pada 5 (lima) stasiun pengamatan. Parameter yang dianalisis adalah kelimpahan fitoplankton sedangkan untuk mengetahui hubungan kelimpahan fitoplankton dengan konsentrasi N:P digunakan analisis regresi linear berganda. Kelimpahan total fitoplankton di perairan Waduk Ir. H. Juanda bervariasi antara waktu dan lokasi penelitian, tertinggi pada bulan November tepatnya di stasiun Baras Barat dan terendah pada bulan Januari di stasiun Cilalawi. Berdasarkan analisis regresi linear berganda diketahui bahwa terdapat keterkaitan yang erat antara nitrat dan fosfat perairan dengan kelimpahan fitoplankton (r2 antara 0,34 - 0,89), dan persamaan kenaikan dari nitrat dan fosfat terhadap kenaikan kelimpahan fitoplankton adalah memiliki variabel positif (+) untuk nitrat dan negatif (-) untuk variabel fosfat.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Fitoplankton, Nitrat, Fosfat, KJA, Waduk Ir. H. Djuanda
Subjects: Natural Resources & Earth Sciences > Limnology
Environmental Pollution & Control > Water Pollution & Control
Depositing User: Saepul Mulyana
Date Deposited: 06 Jul 2023 08:47
Last Modified: 06 Jul 2023 08:47
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/18901

Actions (login required)

View Item
View Item