Ricka Tesi, Muskania and Zulela, MS (2021) Realita transformasi digital pendidikan di sekolah dasar selama pandemi Covid-19. Jurnal Pendidikan Dasar Nusantara, 6 (2): 12. pp. 155-165. ISSN 2460-6324
Jurnal_Ricka Tesi Muskania_IAIN Pontianak_2021-12.pdf - Published Version
Download (698kB) | Preview
Abstract
Pendidikan merupakan usaha sadar yang dilakukan untuk memberikan pengalaman belajar bagi peserta didik. Pengalaman ini terdiri dari aspek kognitif, afektif, dan psikomotor. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh keadaan pendidikan di sekolah dasar pada masa pandemi covid-19. Dalam keadaan darurat covid-19, pemerintah mengeluarkan kebijakan tentang pembelajaran jarak jauh dan daring agar peserta didik dapat belajar walaupun dalam keadaan social distancing. Tranformasi digital guru dan peserta didik merupakan dampak dari proses pembelajaran selama covid-19. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan jenis studi kasus. Sumber data adalah guru dan peserta didik di SD/MI yang dipilih secara purposive sampling. Teknik yang digunakan adalah teknik wawancara dan observasi dengan instrumen lembar wawancara dan catatan lapangan terhadap realita pelaksanaan pendidikan di sekolah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 80,8% proses pembelajaran yang berlangsung bagi peserta didik kelas rendah sepenuhnya dikendalikan oleh orang tua, sedangkan pada kelas tinggi proses pembelajaran secara daring dan jarak jauh tidak seperti pembelajaran formal yang seharusnya. Hasil penelitian ini memberikan gambaran bahwa realita pendidikan dasar di Indonesia belum siap dari segi sumber daya manusia, dan teknologi khususnya pada daerah 3T.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Tranformasi digital, Literasi ICT, Sekolah dasar, Covid-19 |
Subjects: | Social and Political Sciences > Education, Law, & Humanities |
Depositing User: | - Rulina Rahmawati |
Date Deposited: | 04 Jul 2023 07:28 |
Last Modified: | 04 Jul 2023 07:28 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/18808 |