Efektivitas senam vitalisasi otak terhadap kebugaran jasmani pada lansia demensia

Mustika Fitri and Upik Rahmi and Pipit Pitriani and Afianti Sulastri (2020) Efektivitas senam vitalisasi otak terhadap kebugaran jasmani pada lansia demensia. Jurnal SPORTIF: Jurnal Penelitian Pembelajaran, 6 (2): 6. pp. 364-374. ISSN 2548 – 7833

[thumbnail of Jurnal_Mustika Fitri_Universitas Pendidikan Indonesia_2020-7.pdf]
Preview
Text
Jurnal_Mustika Fitri_Universitas Pendidikan Indonesia_2020-7.pdf

Download (590kB) | Preview

Abstract

Aktivitas fisik akan meningkatkan kebugaran jasmani sehingga dapat memperlambat perkembangan kognitif dan penurunan fisik lansia dengan demensia. Demensia merupakan sindrom neurodegeneratif yang timbul karena adanya kelainan bersifat kronis dan progesif disertai dengan gangguan fungsi luhur multipel seperti kalkulasi, kapasitas belajar, bahasa, dan mengambil keputusan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kebugaran jasmani lansia dengan demensia pasca aktivitas fisik dengan senam vitalisasi otak. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Metode Experimental. 10 subjek yang berusia 60 – 85 tahun dengan demensia ringan diberi perlakuan senam vitalisasi otak selama 12 kali dengan durasi waktu 25 menit. Setelah melakukan aktivitas dilakukan pemeriksaan tes kebugaran jasmani (testing the elderly) yang terdiri dari: 6 minutes walk test (6 MWT), flexibility: Chair seat and reach test (CSRT), Muscle strength and endurance: Chair stand test (CST), dan Arm curl test (ACT), koordinasi dan kelincahan, 8 Foot up and go test (8 FUGT). Hasil penelitian dengan menggunakan uji T menunjukkan bahwa tes kebugaran memberikan hasil yang signifikan pada tes CST, CSRT (p value 0,0296) dan 8FUGT 6MWT (pvalue 0,0229) pada tingkat kepercayaan 95%. Kesimpulannya, aktivitas fisik vitalisasi otak berpengaruh terhadap kebugaran jasmani dengan perbaikan tonus otot dan kognitif pada lansia dengan demensia.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: aktivitas fisik, senam vitalisasi otak, demensia, lanjut usia, tes kebugaran jasmani.
Subjects: Health Resources
Depositing User: - Een Rohaeni
Date Deposited: 14 Jul 2023 04:03
Last Modified: 14 Jul 2023 04:03
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/18788

Actions (login required)

View Item
View Item