Evaluasi kinerja perawat dalam pemberian asuhan keperawatan end of life Rumah Sakit X di Jakarta

Teresa, Teresa and Hanny, Handiyani and Dewi, Gayatri (2021) Evaluasi kinerja perawat dalam pemberian asuhan keperawatan end of life Rumah Sakit X di Jakarta. Holistik: Jurnal Kesehatan, 15 (1): 9. pp. 71-80. ISSN 1978-3337

[thumbnail of Jurnal_Teresa_Universitas Indonesia_2021-9.pdf]
Preview
Text
Jurnal_Teresa_Universitas Indonesia_2021-9.pdf - Published Version

Download (431kB) | Preview

Abstract

Pendahuluan: penerapan asuhan keperawatan pasien end of life belum optimal. Hal ini dapat dipengaruhi oleh kinerja perawat. Faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja perawat adalah status kepegawaian, sikap, dan kepemimpinan.
Tujuan: mengetahui kinerja perawat dalam menerapkan asuhan keperawatan end of life di RS. Metode: metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah perawat pelaksana yang bekerja di rumah sakit X di Jakarta. Tehnik pengambilan sampel yang digunakan dengan purposive sampling sebanyak 220 perawat pelaksana. Analisis dilakukan dengan uji chi square dan regresi logistic. Hasil: menunjukkan ada hubungan yang bermakna antara kinerja perawat dengan status kepegawaian (p- 0,018), sikap (p-0,000), dan kepemimpinan (p-0,044). Hasil multivariat menunjukkan adanya hubungan antara kinerja perawat dengan status kepegawaian (p-0,044), sikap (p-0,978), dan kepemimpinan (p-0,855). Simpulan: kinerja dalam kategori baik bila status kepegawaian baik, sikap positif, kepemimpinan dijalankan dalam mengarahkan perawat pada penerapan asuhan keperawatan EOL. Saran dibutuhkan pembinaan sikap, kepemimpinan dan perlunya peningkatan status kepegawaian bila memungkinkan.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Kinerja, Penerapan asuhan keperawatan end of life, Status kepegawaian, Sikap, Kepemimpinan
Subjects: Health Resources > Environmental & Occupational Factors
Health Resources > Health Services
Health Resources > Health Education & Manpower Training
Administration & Management
Administration & Management > Personnel Management, Labor Relations & Manpower Studies
Depositing User: - Elfrida Meryance Saragih
Date Deposited: 03 Jul 2023 06:38
Last Modified: 03 Jul 2023 06:38
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/18732

Actions (login required)

View Item
View Item