Prospek kanal perifiton sebagai basis pengelolaan perairan darat: Potensi perifiton sebagai bioindikator, bioproduk, dan biotik uptake di perairan

Nofdianto (2008) Prospek kanal perifiton sebagai basis pengelolaan perairan darat: Potensi perifiton sebagai bioindikator, bioproduk, dan biotik uptake di perairan. In: Prosiding Seminar Nasional Limnologi IV, IPB International Convention Center, Bogor.

[thumbnail of Prosiding Seminar Nasional Limnologi_Nofdianto_123-132_2008.pdf]
Preview
Text
Prosiding Seminar Nasional Limnologi_Nofdianto_123-132_2008.pdf

Download (268kB) | Preview

Abstract

Salah satu dampak krisis global yang melanda planet bumi dewasa ini adalah terjadinya degradasi ekologis pada sektor perairan darat. Terutama di negara-negara berkembang seperti halnya Indonesia pengelolaan sumberdaya perairan umumnya masih bersifat darurat dan tidak memperhatikan aspek perlindungan dan pelestarian. Didukung oleh faktor geografis, pengembangan model pengelolaan perairan darat berbasiskan “Kanal Perifiton” memiliki prospek terutama sebagai bio-indikator, bio- produk, dan biotik- Uptake. Beberapa studi secara terpisah telah dilakukan terhadap tiga prospektif tersebut, antara lain studi pemodelan produksi net yang mengukur laju fotosintesis-respirasi dan dikembangkan sebagai bio-indikator di perairan lotik di Laboratorium SEVAB Universitas Paul Sabatier Toulouse Perancis. Net produksi bervariasi secara nyata berdasarkan waktu dan tempat terutama dengan ketersediaan cahaya, arus, nutrien, dan tingkat polusi. Produksi massal dan laju biotik-uptake dilakukan pada sebuah prototipe ”Kanal Perifiton” di Puslit Limnilogi-LIPI, Cibinong, menunjukan hasil yang sangat prospektif. Kanal mampu memproduksi hingga 986 kg berat kering perifiton jenis Stigeoclonium sp per hektar substrat atau rata-rata produksi mencapai 808.2 kg per hektar per minggu. Fungsi bio-sorption atau bio-uptake oleh perifiton yang diukur pada kanal mampu menurunkan konsentrasi N,P hingga 94 persen terutama pada fase pertumbuhan eksponensial.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Uncontrolled Keywords: Canal Periphyton, Bio-indicators, Bio-product, Bio-Up take, Net production
Subjects: Natural Resources & Earth Sciences > Limnology
Environmental Pollution & Control > Water Pollution & Control
Divisions: OR Kebumian dan Maritim > Limnologi_dan_Sumber_Daya_Air
Depositing User: Saepul Mulyana
Date Deposited: 30 Aug 2023 08:54
Last Modified: 30 Aug 2023 08:54
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/18651

Actions (login required)

View Item
View Item