Faktor-faktor yang mempengaruhi keikutsertaan program Keluarga Berencana (KB) di kota Medan

Nopita, Yanti Sitorus and Maimunah, R (2019) Faktor-faktor yang mempengaruhi keikutsertaan program Keluarga Berencana (KB) di kota Medan. Holistik: Jurnal Kesehatan, 13 (4): 19. pp. 416-423. ISSN 1978-3337

[thumbnail of Jurnal_Nopita Yanti Sitorus_STIKES Flora Medan_2019-19.pdf]
Preview
Text
Jurnal_Nopita Yanti Sitorus_STIKES Flora Medan_2019-19.pdf - Published Version

Download (472kB) | Preview

Abstract

Pendahuluan: Keluarga Berencana merupakan salah satu cara yang paling efektif untuk meningkatkan ketahanan keluarga, kesehatan, dan keselamatan ibu, anak, serta perempuan. Tetapi faktanya masih banyak ibu yang tidak menggunakan alat kontrasepsi sehingga memiliki banyak anak, dan jarak kelahiran yang dekat. Tujuan: Mengetahui faktor-faktor ibu terhadap keikutsertaan program Keluarga Berencana (KB).
Metode: Penelitian kuantitatif dengan metode analitik menggunakan rancangan cross sectional, dilakukan di beberapa puskesmas dan rumah bersalin di kota Medan. Populasinya ibu pasangan usia subur sebanyak 745 orang dan sampel diperoleh sebanyak 260 orang. Data yang digunakan adalah data primer dan sekunder dan dianalisa secara univariat dan bivariat dengan menggunakan uji chi-square dengan tingkat kepercayaan 95% Hasil: Menunjukkan bahwa pengetahuan ibu berpengaruh terhadap keikutsertaan program KB, p=0,005 < 0,05.
Sikap ibu berpengaruh terhadap keikutsertaan program KB, p=0,009 < 0,05 dan perilaku ibu berpengaruh terhadap keikutsertaan program KB, p=0,000 < 0,05. Simpulan: Penelitian ini membuktikan bahwa keikutsertaan ibu dalam program KB di Kota Medan dipengaruhi pengetahuan, sikap, dan perilaku. Saran: Dinas Kesehatan Kota Medan supaya dapat bekerjasama dengan BKKBN Kota Medan melakukan promosi kesehatan tentang Keluarga Berencana, penggunaan alat kontrasepsi yang sesuai, pencegahan pernikahan usia dini. Promosi kesehatan dengan penyuluhan atau pendidikan kesehatan diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan, merubah sikap yang negatif menjadi positif, dan meningkatkan tindakan menjadi lebih baik.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Pengetahuan, Sikap, Perilaku, Keikutsertaan, Program KB
Subjects: Health Resources > Health Delivery Plans, Projects & Studies
Depositing User: - Elfrida Meryance Saragih
Date Deposited: 26 Jun 2023 03:56
Last Modified: 26 Jun 2023 03:56
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/18602

Actions (login required)

View Item
View Item