Pemberdayaan masyarakat dalam melakukan manajemen penyakit kronis sebagai langkah preventif terjadinya komplikasi penyakit ginjal kronik

Dhian Luluh Rohmawati and Endri Ekayamti and Rini Komalawat (2022) Pemberdayaan masyarakat dalam melakukan manajemen penyakit kronis sebagai langkah preventif terjadinya komplikasi penyakit ginjal kronik. Jurnal Kreativitas Pengabdian kepada Masyarakat, 5 (11): 12. pp. 3831-3841. ISSN 2615-0921

[thumbnail of Jurnal_Dhian Luluh Rohmawati_Akademi Keperawatan Pemerintah Kabupaten Ngawi_2022-12.pdf]
Preview
Text
Jurnal_Dhian Luluh Rohmawati_Akademi Keperawatan Pemerintah Kabupaten Ngawi_2022-12.pdf

Download (510kB) | Preview

Abstract

Penyakit kronis merupakan penyakit yang dapat menyebabkan kerusakan jaringan, yang berlangsung lama yang dapat menyebabkan kematian. Prevalensi global dari penyakit kronis diproyeksikan akan terus meningkat selama beberapa decade mendatang. Oleh karena itu diperlukan penyuluhan tentang manajemen penyakit kronis sebagai langkah preventif terjadinya penyakit ginjal kronik. Sasaran pengabdian ini adalah warga yang menderita penyakit kronis. Peserta dapat melakukan pemeriksaan kesehatan dan mendapatkan ilmu mengenai manajemen penyakitnya. Hal ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan dan pemahaman mereka tentang cara mengelola penyakitnya sehingga terhindar dari penyakit ginjal kronik. Pemeriksaan kesehatan dilakukan di awal acara meliputi, tekanan darah, berat badan, kadar gula darah, asam urat dan kolesterol. Selanjutnya peserta mengikuti penyuluhan yang dilakukan dengan ceramah dan diskusi. Hasil dari pemeriksaan kesehatan didapatkan bahwa sebagian besar warga memiliki tekanan darah tinggi dan asam urat tinggi, beberapa warga mengalami gula darah tinggi dan kolesterol tinggi. Peserta sangat antusias mengikuti penyuluhan karena mereka merasa perlu mendapatkan ilmu mengenai manajemen penyakitnya. Kegiatan ini dilakukan sebagai langkah preventif bagi warga agar tidak mengalami komplikasi penyakit ginjal kronis. hal ini yang menjadi dasar kegiatan pengabdian masyarakat untuk meningkatkan pengetahuan, sikap dan perilaku dalam mengelola penyakitnya.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Manajemen Penyakit Kronis, Penyakit Ginjal Kronik, Pengetahuan
Subjects: Health Resources
Depositing User: - Een Rohaeni
Date Deposited: 22 Jun 2023 05:27
Last Modified: 22 Jun 2023 05:27
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/18300

Actions (login required)

View Item
View Item