SINTESIS DAN KARAKTERISASI ZIRKONIUM DIOKSIDA UNTUK DIGUNAKAN SEBAGAI MATRIK KOLOM GENERATOR RADIOISOTOP 113Sn -113mIn

Setiawan, Duyeh and Suciati, Fuji Octa Indah (2017) SINTESIS DAN KARAKTERISASI ZIRKONIUM DIOKSIDA UNTUK DIGUNAKAN SEBAGAI MATRIK KOLOM GENERATOR RADIOISOTOP 113Sn -113mIn. Ganendra, 20 (1). pp. 41-48. ISSN 2503-5029

[thumbnail of SINTESIS DAN KARAKTERISASI ZIRKONIUM DIOKSIDA UNTUK DIGUNAKAN SEBAGAI MATRIK KOLOM GENERATOR RADIOISOTOP 113Sn -113mIn] Text (SINTESIS DAN KARAKTERISASI ZIRKONIUM DIOKSIDA UNTUK DIGUNAKAN SEBAGAI MATRIK KOLOM GENERATOR RADIOISOTOP 113Sn -113mIn)
2999 - Published Version

Download (57kB)

Abstract

SINTESIS DAN KARAKTERISASI ZIRKONIUM DIOKSIDA UNTUK DIGUNAKAN SEBAGAI MATRIK KOLOM GENERATOR RADIOISOTOP 113Sn - 113mIn. Radioisotop 113mIn memiliki potensi untuk aplikasi di berbagai situasi industri sebagai pelacak untuk bahan cair, organik dan padat. Sistem dua fase yang terdiri dari padat dan cair sering ditemui di berbagai unit proses industri yang dirancang untuk memisahkan atau memurnikan suatu komponen. Memahami perilaku dari tahapan proses dalam industri adalah sangat penting untuk menyelidiki kinerja sistem. Radioisotop 113mIn dengan energi gamma 391 keV dan waktu paruh 1,7 jam sangat ideal sebagai pelacak kedua fase tersebut, dapat digunakan untuk pengukuran langsung di sebagian besar industri. Radioisotop 113mIn diekstraksi dari generator 113Sn - 113mIn menggunakan kolom matrik zirkonium dioksida dan eluen HCl untuk menghasilkan 113mInCl3. Zirkonium dioksida dibuat dari zirkonil klorida (ZrOCl2.8H2O) menggunakan metode presipitasi telah berhasil dilakukan, yaitu dengan mencampurkan zirkonil klorida dan amonia yang menghasilkan kristal ZrO(OH)2 dan air. Parameter proses yang dikontrol adalah pH 7 dari larutan, sedangkan variabel yang dibandingkan adalah suhu perlakuan panas pada rentang 400 – 900ºC. Karakterisasi zirkonium dioksida hasil sintesis dilakukan dengan XRD diperoleh ukuran kristalit antara 12 – 15 nm. Hasil SEM menunjukkan bentuk partikel zirkonium dioksida adalah spherical menuju granular. Sintesis zirkonium dioksida dengan metode reaksi pengendapan dapat mengontrol ukuran partikel, komposisi kimia yang diinginkan untuk digunakan sebagai matrik kolom generator radioisotop 113Sn - 113mIn.

Item Type: Article
Subjects: Taksonomi BATAN > Isotop dan Radiasi > Produksi Isotop dan Sumber Radiasi > Teknik Produksi Radioisotop
Divisions: BATAN > Pusat Sains dan Teknologi Nuklir Terapan
IPTEK > BATAN > Pusat Sains dan Teknologi Nuklir Terapan
Depositing User: Administrator Repository
Date Deposited: 27 May 2018 10:26
Last Modified: 31 May 2022 04:36
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/1822

Actions (login required)

View Item
View Item