Pengaruh konseling terhadap harga diri klien HIV/AIDS di klinik voluntary counseling and testing (VCT) di RSUD. Abdul Moeloek Provinsi Lampung Tahun 2018

Triyoso, Triyoso and Yusuf, Yusuf and M. Arief, Budiman (2018) Pengaruh konseling terhadap harga diri klien HIV/AIDS di klinik voluntary counseling and testing (VCT) di RSUD. Abdul Moeloek Provinsi Lampung Tahun 2018. Holistik: Jurnal Kesehatan, 12 (3): 5. pp. 170-177. ISSN 1978-3337

[thumbnail of Jurnal_Triyoso_Universitas Malahayati Bandar Lampung_2018.pdf]
Preview
Text
Jurnal_Triyoso_Universitas Malahayati Bandar Lampung_2018.pdf - Published Version

Download (466kB) | Preview

Abstract

Pendahuluan: Prevalensi HIV di Indonesia secara umum memang masih rendah, tetapi di Indonesia telah digolongkan sebagai negara dengan tingkat epidemik yang terkonsentrasi yaitu adanya prevalansi lebih dari 5% pada sub populasi tertentu. Kasus HIV/AIDS di Indonesia dari tahun ke tahun cenderung meningkat. Jumlah kasus baru HIV di Indonesia mengalami peningkatan selama tiga tahun terakhir, pada tahun 2011 kasus HIV sebanyak 21.031 kasus, pada Tahun 2012 sebanyak 21.511 kasus dan Tahun 2013 sebanyak 29.037 kasus.
Tujuan: Untuk mengetahui pengaruh konseling terhadap harga diri klien HIV/AIDS di klinik Voluntary Counseling
and Testing (VCT) di RSUD. Abdul Moeloek Provinsi Lampung Tahun 2018. Metode: Jenis penelitian kuantitatif dan rancangan analitik eksperimental dengan pendekatan Pra Experiment dan rancangan eksperimen yang digunakan adalah one group pre test - post test desaign. Populasi dalam
penelitian ini adalah seluruh penderita HIV/AIDS Lampung periode Juli s/d November Tahun 2017 sebanyak 96
orang, dan sampel sebanyak 18 responden dengan teknik purposive Sampling. Uji statistik yang digunakan
adalah uji t dependent. Hasil: Diketahui perbedaan rata-rata harga diri klien HIV/AIDS sebelum dan sesudah diberikan konseling sebesar 13,433, dan standar deviasi sebesar 5,270. Hasil uji diperoleh nilai p= (0,000 < 0,05). Kesimpulan : Ada pengaruh konseling terhadap harga diri klien HIV/AIDS di klinik Voluntary Counseling and Testing (VCT) RSUD Abdul Moeloek Provinsi Lampung Tahun 2018. Saran dalam penelitian ini memberikan masukan pada manajemen klinik VCT terutama pada bagian bimbingan dan konseling untuk meningkatkan harga
diri dan memotivasi kehidupan pasien.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Counseling, Self esteem, Patient, HIV/AIDS, Clinic Voluntary Counseling and Testing (VCT)
Subjects: Medicine & Biology > Occupational Therapy, Physical Therapy, & Rehabilitation
Medicine & Biology > Parasitology
Medicine & Biology > Psychiatry
Depositing User: - Elfrida Meryance Saragih
Date Deposited: 19 Jun 2023 08:11
Last Modified: 19 Jun 2023 08:11
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/18137

Actions (login required)

View Item
View Item