Nia Ruspiana and Ersita Hubungan antara dukungan keluarga dengan kepatuhan minum obat pada penderita TB Paru di RSUD Tugu Jaya tahun 2022.
Full text not available from this repository.Abstract
Ketidakpatuhan pasien TB dalam mengkonsumsi obat, akan meningkatkan resistensi terhadap OAT yang menyebabkan pengobatan akan semakin lama dan sulit. Dukungan keluarga mempunyai peran penting dalam mengupayakan agar penderita patuh minum obat sehingga pengobatannya bisa dijalanai secara teratur dan tuntas. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara dukungan keluarga dengan kepatuhan minum obat pada penderita TB Paru di RSUD Tugu Jaya. Penelitian ini dilakukan pada 13 - 30 Mei 2022. Penelitian ini menggunakan desain cross sectional, Populasi dalam penelitian ini adalah semua pasien TB Paru dari mulai Januari - Maret 2022 yang tidak resisten terhadap pengobatan Lini I dan mendapatkan terapy OAT di RSUD Tugu Jaya. Sampel pada penelitian adalah pasien TB Paru, sampel berjumlah 32 orang, pengambilan sampel menggunakan teknik total sampling. Instrument penelitian menggunakan kuesioner Morinsky Medication Adherence Scale (MMAS) dan kuesioner dukungan keluarga, kemudian dianalisis secara Univariat dan Bivariat dengan uji Fisher Exact Test. Hasil penelitian berdasarkan distribusi dukungan keluarga penderita TB Paru di RSUD Tugu Jaya dari 32 responden sebagian besar memiliki dukungan yang baik sebanyak 27 responden (84.4%), Distribusi kepatuhan minum obat penderita TB Paru di RSUD Tugu Jaya dari 32 responden sebagian besar patuh terhadap pengobatan sebanyak 28 responden (87.5%). Hasil uji statistik dengan menggunakan fisher exact test didapatkan nilai p= 0.000 (p < 0.05) yang artinya ada hubungan yang bermakna dukungan keluarga dengan kepatuhan minum obat TB Paru. Diharapkan pihak RSUD Tugu Jaya bisa menjadikan penelitian ini sebagai masukan dalam perencanaan program selanjutnya serta Pihak RSUD Tugu Jaya mampu mengoptimalkan peran keluarga dan melakukan evaluasi pada penderita yang tidak patuh dalam pengobatan.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | Health Resources > Health Services Medicine & Biology > Parasitology |
Depositing User: | - Elfrida Meryance Saragih |
Date Deposited: | 16 Aug 2023 01:20 |
Last Modified: | 22 Aug 2023 02:41 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/18036 |