Pembuatan TLD serbuk melalui metode sintering sebagai proses awal produksi Dosimeter personal

Eri, Hiswara and Eka Djatnika, Nugraha (2015) Pembuatan TLD serbuk melalui metode sintering sebagai proses awal produksi Dosimeter personal. Seminar Nasional Kimia dan Pendidikan Kimia VII. ISSN 978-602-73159-0-7

[thumbnail of 2015 EKA DJATNIKA SEMINAR KIMIA SOLO.pdf]
Preview
Text
2015 EKA DJATNIKA SEMINAR KIMIA SOLO.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Pengembangan dan aplikasi teknologi nuklir semakin berkembang sehungga banyak yang perlu diperhatikan, salah satunya mengenai keselamatan pekerja radiasi akan risiko yang ditimbukkan dari radisi nuklir yang dipaparkan. Sesuai dengan rekomendasi IAEA yaitu GSR Part 3 tahun 2014 dan PP No. 33 Tahun 2007 mengenai keselamatan radiasi pengion dan keamanan sumber radioaktif, oleh karena itu perlu adanya alat ukur radiasi untuk monitoring personal seperti Thermolumincence Detector (TLD). TLD CaSO4:Dy merupakan dosimeter personal yang banyakj digunakan saat ini di Indonesia, akan tetapi TLD tersebut masih diimpor dari luar negeri, untuk itu perlu adanya studi pendahuluan untuk pembuatan TLD CaSO4:Dy sebagai tahap awal produksi dosimeter personal dalam negeri. Penelitian ini bertujuan untuk membuat TLD serbuk yang memiliki respon baik terhadap radiasi. TLD CaSO4:Dy serbuk dibuat melalui proses kristalisasi menggunakan prinsip sintering dengan menggunakan bahan dasar CaSO4.2H2O ditambahkan Dy2O3 dengan jumlah berbeda. Campuran diaduk hinhgga merata dan dipanaskan pada temperatur 900oC dengan holding time selama 3 jam. TLD serbuk CaSO4:Dy yang dihasilkan kemudian diaktivasi pada temperatur 700oC agar siap untuk digunakan. SElanjutnya dilakukan analsis uji morfologi dan komposisi bahan dengan menggunakan XRD dan XRF. Hasil penelitian menunjukkan bahwa TLD serbuk CaSO4:Dy yang telah dibuat melelui metode sintering mempunyai respon yang baik terhadap radiasi dengan konsentrasi dopan disprosium 0,4% dan temperatur optimum antara 800-900oC dengan faktor kalibrasi sebesar 0,0863 mGy/nC.

Item Type: Article
Subjects: Taksonomi BATAN > Keselamatan dan Keamanan Nuklir > Keselamatan Radiasi dan Kesehatan kerja
Taksonomi BATAN > Keselamatan dan Keamanan Nuklir > Keselamatan Radiasi dan Kesehatan kerja
Taksonomi BATAN > Keselamatan dan Keamanan Nuklir > Keselamatan Radiasi dan Kesehatan kerja > Dosimetri Radiasi
Taksonomi BATAN > Keselamatan dan Keamanan Nuklir > Keselamatan Radiasi dan Kesehatan kerja > Dosimetri Radiasi
Divisions: BATAN > Pusat Teknologi Keselamatan dan Metrologi Radiasi
IPTEK > BATAN > Pusat Teknologi Keselamatan dan Metrologi Radiasi
Depositing User: Administrator Repository
Date Deposited: 16 May 2018 14:58
Last Modified: 31 May 2022 04:51
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/1802

Actions (login required)

View Item
View Item