Lingkungan vegetasi dulu dan kini di situs Kobatuwa II, Nusa Tenggara Timur

Vita, Vita (2013) Lingkungan vegetasi dulu dan kini di situs Kobatuwa II, Nusa Tenggara Timur. Forum Arkeologi, 26 (1): 4. pp. 63-74. ISSN 0854-3232

[thumbnail of Jurnal_Vita Matori_PusatArkeologiNasional_2023.pdf]
Preview
Text
Jurnal_Vita Matori_PusatArkeologiNasional_2023.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (7MB) | Preview

Abstract

Situs Kobatuwa II terletak di daerah cekungan Soa, pada ketinggian 345 meter dari permukaan laut yang dikelilingi oleh perbukitan dan gunung api, yaitu disebelah Utara Bukit Weawavo, Bukit Rega, Bukit Nuke, dan Bukit Mangu, di Selatan Gunung Inerie dan Gunung Logobada, di Barat Gunung Meze (Wolo Meze), di Timur Gunung Matataka, di sebelah tenggara Gunung Abulobo, secara astronomis terletak pada posisi 08°41 23,5” LS dan 121°05 09,3” BT. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui keadaan lingkungan vegetasi yang mendukung kehidupan manusia prasejarah dan lingkungan vegetasi sekarang yang berkaitan dengan pemanfaatan sumberdaya alam di sekitar situs. Metode yang digunakan adalah metode survei dan analisa polen sedimen (Palinology). Hasil survei menunjukkan bahwa situs Kobatuwa II termasuk ke dalam vegetasi savana campuran, hal ini disebabkan karena savana di wilayah ini didominasi tajuk hutan terbuka yang disusun dari jenis tumbuhan berupa pohon maupun semak belukar dan lapisan bawahnya ditumbuhi campuran rumput dan perdu yang toleran terhadap kekeringan. Savana di daerah ini merupakan jenis terestrial yang dominan. Pohon Kesambi (Schleichera oleosa) merupakan salah satu jenis pohon yang dominan. Dari hasil analisis polen diketahui bahwa telah terjadi perubahan vegetasi sejak dulu, terbukti dengan ditemukannya fosil polen jenis Fagaceae yang hanya terdapat pada hutan-hutan basah. Telah terjadi pula perubahan vegetasi dari hutan basah ke vegetasi savana yang saat ini didominasi oleh hamparan padang rumput

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Lingkungan, Savana, Polen
Subjects: Social and Political Sciences > Archaeology
Divisions: OR_Arkeologi_Bahasa_dan_Sastra
Depositing User: Anak Agung Ayu Trisnadewi
Date Deposited: 09 Jun 2023 08:34
Last Modified: 09 Jun 2023 08:34
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/17844

Actions (login required)

View Item
View Item