PEMBUATAN SISTEM PENGENDALI PARAMETER TEGANGAN, ARUS DAN PEWAKTU PADA PESAWAT SINAR-X MOBILE TYPE IX 7- 02 MENGGUNAKAN PERSONAL COMPUTER

Sujatno, S and Tatah Nurbarkah, TN and Toto Trikasjono, TT and Nugroho, N (2013) PEMBUATAN SISTEM PENGENDALI PARAMETER TEGANGAN, ARUS DAN PEWAKTU PADA PESAWAT SINAR-X MOBILE TYPE IX 7- 02 MENGGUNAKAN PERSONAL COMPUTER. In: PRO SIDING SEMINAR PENELITIAN DAN PENGELOLAAN PERANGKAT NUKLIR Pusat Teknologi Akselerator dan Proses Bahan Yogyakarta,, 11 September 2013, YOGYAKARTA.

[thumbnail of PEMBUATAN SISTEM PENGENDALI PARAMETER TEGANGAN, ARUS DAN PEWAKTU PADA PESAWAT SINAR-X MOBILE TYPE IX 7-02 MENGGUNAKAN PERSONAL COMPUTER.pdf.crdownload.pdf]
Preview
Text
PEMBUATAN SISTEM PENGENDALI PARAMETER TEGANGAN, ARUS DAN PEWAKTU PADA PESAWAT SINAR-X MOBILE TYPE IX 7-02 MENGGUNAKAN PERSONAL COMPUTER.pdf.crdownload.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

PEMBUA TAN SISTEM PENGENDALI PARAMETER TEGANGAN, ARUS DAN PEWAKTU
PADA PESAWAT S/NAR-X MOBILE TYPE IX 7-02 MENGGUNAKAN PERSONAL
COMPUTER. Telah dibuat sistem pengendali parameter pesawat sinar-X mobile IX 7-02
menggunakan personal komputer. Pesawat sinar-X (Rontgen) merupakan salah satu alat
yang digunakan untuk melakukan diagnosa medis yang memanfaatkan sinar-X. Sebelum
pengoperasian pesawat sinar-X perlu dilakukan pengaturan (setting) parameter yaitu
tegangan tinggi (kV), arus tabung (mA) dan waktu paparan (s). Sistem pengendali pesawat
sinar-X konvensional masih menggunakan sistem analog. Operasi pesawat sinar-X dengan
sistem analog unjuk kerjanya kurang akurat, oleh karena itu dilakukan perekayasaan sistem
pengendali dengan menggunakan mikrokontroler A T89S51 dan pengaturan nilai parameter
melalui personal computer. Pada pengaturan tegangan terbatas hanya sampai pada
pergerakan motor stepper yaitu yang menggerakkan rangkaian dimmer, pada pengujian
dihasilkan besar sudut motor stepper dengan nilai tegangan 50 kV, 60 kV, 70 kV, 80 kV, 90 kV
dan 100 kV berturut-turut sebesar 164°, 182°, 200°, 218°, 236° dan 258°. Pilihan arus
sebanyak 4 pilihan yaitu 50 mA, 60 mA, 70 mA dan 80 mA dapat berhasil mengaktifkan
relay. Pengaturan waktu paparan dalam rentang 0,01 s.d 1 detik yang diatur melalui
program mikrokontroler dapat terealisasi dengan baik.
Kata kunci : pesawat sinar-X, tegangan, arus, pewaktu, personal computer.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Subjects: Taksonomi BATAN > Isotop dan Radiasi > Produksi Isotop dan Sumber Radiasi
Divisions: BATAN > Sekolah Tinggi Teknologi Nuklir
IPTEK > BATAN > Sekolah Tinggi Teknologi Nuklir
Depositing User: Administrator Repository
Date Deposited: 15 Nov 2018 03:13
Last Modified: 31 May 2022 09:15
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/1783

Actions (login required)

View Item
View Item