Pemberian air kunyit terhadap nyeri akut akibat dispepsia pada lansia di Dusun 07 Mutun Kabupaten Pesawaran

Rahma, Elliya and Setiawati, Setiawati and Rita, Purnama Sari (2022) Pemberian air kunyit terhadap nyeri akut akibat dispepsia pada lansia di Dusun 07 Mutun Kabupaten Pesawaran. Jurnal Kreativitas Pengabdian kepada Masyarakat, 5 (10): 37. pp. 3649-3662. ISSN 2615-0921

[thumbnail of Jurnal_Rahma Elliya_Universitas Malahayati_2022.pdf]
Preview
Text
Jurnal_Rahma Elliya_Universitas Malahayati_2022.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (411kB) | Preview

Abstract

Pada tahun 2020 menurut World Health Organization sudah di prediksi bahwa prevalensi angka sakit 59% serta prevalensi angka mortalitas penyakit yang tidak menular (PTM) bisa terjadi kenaikan menjadi 72% diberbagai Negara. Sedangkan Negara SEARO (South East Asian Regional Office) ditahun 2020 memiliki prevalensi angka kesakitan disebabkan penyakit yang tidak menular akan terjadi kenaikan 42% serta angka mortalitas terjadi kenaikan menjadi 50% (Octaviana & Anam, 2018). Tujuan: melakukan intervensi pemberian air kunyit terhadap nyeri dyspepsia pada lansia sehingga nyeri bisa berkurang atau hilang. Metode: pemberian air kunyit dilakukan selama 2x sehari dalam waktu 3 hari sebanyak 4 rimpang kunyit dan air hangat sebanyak 60ml. Hasil: didapatkan hasil bahwa nilai mean skala nyeri sebelum diberikan penerapan terapi 6 sedangkan sesudah dilakukan penerapan terapi skala nyeri 6. Skala nyeri hari kedua sebelum dilakukan penerapan 6 sesudah dilakukan terapi 5. Skala nyeri hari ketiga sebelum dilakukan penerapan terapi skala nyeri 5 sedangkan setelah dilakukan penerapan terapi skala nyeri 4. Kesimpulan: penerapan pemberian air kunyit terhadap nyeri dyspepsia pada lansia terbukti efektif dikarenakan tanaman kunyit memiliki dampak terapeutik guna penurunan asam lambung dikarenakan adanya kandungan curcumin yang ada di dalam kunyit.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Kunyit, Nyeri, Dyspepsia
Subjects: Health Resources
Medicine & Biology > Occupational Therapy, Physical Therapy, & Rehabilitation
Medicine & Biology > Pharmacology & Pharmacological Chemistry
Depositing User: Djaenudin djae Mohamad
Date Deposited: 06 Jun 2023 10:23
Last Modified: 06 Jun 2023 10:23
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/17737

Actions (login required)

View Item
View Item