Identifikasi varian jam-jaman perubahan suhu permukaan laut menggunakan data Buoy Tao (Tropical Atmosphere Ocean)

Krismianto, Krismianto (2012) Identifikasi varian jam-jaman perubahan suhu permukaan laut menggunakan data Buoy Tao (Tropical Atmosphere Ocean). In: Atmosfer Indonesia : sains, teknologi dan aplikasinya. CV. Andira, Bandung, pp. 27-36. ISBN 978-979-1458-59-7

[thumbnail of Bunga rampai_Krismianto_Hal. 27-36_2012.pdf]
Preview
Text
Bunga rampai_Krismianto_Hal. 27-36_2012.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Data Suhu Permukaan. Laut (SPL) sangat penting dalam penelitian terkait atmosfer. Data SPL dapat didapatkan dari data penginderaan jauh dengan cara melakukan estimasi. Contoh data penginderaan jauh yang dapat diestimasi menjadi data SPL adalah data NOAA dan MODIS. Namun demikian, pengolahan data NOAA dan MODIS untuk mencari nilai SPL terkendala dengan data yang berawan. Salah satu metode yang sedang dikembangkan untuk mengatasi kendala berawan tersebut adalah dengan merata-ratakan nilai SPL yang didapatkan dari hasil pantauan dalam sehari. Metode tersebut menggunakan asumsi bahwa dalam minimal satu hari nilai SPL tidak banyak berubah. Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan asumsi tersebut. Untuk membuktikan bahwa nilai SPL dalam skala jam-jam.an tidak banyak berubah dalam sehari, maka harus dicari nilai varian hariannya. Jika nilai varian hariannya kecil maka asumsi bahwa dalam skala waktu jam-jaman nilai SPL tidak banyak berubah adalah benar. Dalam penelitian ini digunakan data SPL kedalaman 1 meter dari Buoy TAO. Dan hasil penelitian didapatkan bahwa nilai varian hariannya dari data SPL jam-jaman adalah sangat kecil, mendekati nol. Hal tersebut membuktikan bahwa dalam skala waktu jam-jaman nilai SPL tidak banyak berubah sehingga metode estimasi SPL dengan merata-ratakan nilai SPL yang didapatkan dari hasil pantauan sehari satelit NOAA dan MODIS bisa digunakan

Item Type: Book Section
Uncontrolled Keywords: Varian, SPL, Jam-jaman, Buoy TAO, NOAA, MODIS
Subjects: Taksonomi LAPAN > Sains Antariksa dan Atmosfer > Penelitian, Pengembangan, dan Perekayasaan > Sains Teknologi Atmosfer > Teknologi Pengamatan Atmosfer
Divisions: LAPAN > Deputi Sains Antariksa Dan Atmosfer > Pusat Sains dan Teknologi Atmosfer
Depositing User: - Dina -
Date Deposited: 31 May 2023 02:21
Last Modified: 31 May 2023 02:21
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/17485

Actions (login required)

View Item
View Item