Perkiraan fluks panas kritis pada pipa uji sistem engineering lope NILO I

R., Suryawinata (1994) Perkiraan fluks panas kritis pada pipa uji sistem engineering lope NILO I. In: Proceedings Seminar Sains dan Teknologi Nuklir PPTN-BATAN, 7-9 Februari 1994, Bandung.

[thumbnail of Prosiding_R Suryawinata_pusat penelitian teknik nuklir_1994.pdf]
Preview
Text
Prosiding_R Suryawinata_pusat penelitian teknik nuklir_1994.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (2MB) | Preview

Abstract

Proses perpindahan panas dari kelongsong elemen bakar ke medium pendingin dalam suatu PLTN dapat disimulasikan pada NILO I. Kanal air diantara elemen bakar di dalam teras reaktor diwakili oleh suatu pipa uji terbuat dari bahan SS 316 yang dipanasi energi listrik arus searah. Salah satu fenomena yang bisa terjadi pada fluida yang mengalir di dalam pipa uji yang dipanaskan adalah tercapainya kondisi fluks panas kritis, yang diawali dengan berkurangnya koefisien perpindahan panas lokal secara tajam, karena terbentuknya selimut uanp pada permukaan dalam pipa uji, mengakibatkan kerusakan/ melelehnya permukaan pemanas. Mengingat kelongsong bahan bakar merupakan pertahanan lapis pertama yang harus bisa mencegah keluarnya pproduk fisi yang membahayakan, maka perlu dilakukan penelitian yang mendalam mengenai fenomena ini. Dalam makalah ini akan dilakukan komputasi prakiraan fluks panas kritis pada pipa uji vertikal NILO I untuk parameter operasi bervariasi dengan menggunakan korelasi Biasi et al. Proses pemanasan akan mengakibatkan berubahnya sifat-sifat termodinamik air yang biasanya dapat dilihat dari tabel air dan uap. Dengan mengetahui temperatur dan tekanan, besaran-besaran fisis tersebut di atas dihitung, sehingga dalam perhitungan fluks panas kritis tidak diperlukan tabel lagi. Sistematika perhitungan terdiri dari tiga bagian, pertama memanggil program untuk menghitung besaran -besaran fisis air dan uap untuk temperatur dan tekanan masukan yang dikehendaki, kedua memasukkan variasi daya pipa uji dan laju aliran massa fluida, dan yang ketiga melakukan perhitungan fluks panas kritis dengan data yang diperoleh di atas. Dari hasil perhitungan diperoleh hubungan/ kurva-kurva antara fluks panas kritis terhadap inlet sub-cooling, kualitas massa keluaran, panjang pendidihan dan tekanan, yang menggambarkan karakteristik fluks panas kritis pada pipa uji vertikal NILO I. Program ini bermanfaat untuk memperkirakan fluks panas kritis pada NILO I sehingga membantu kelancaran operasi NILO I.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Uncontrolled Keywords: Energi Listrik, Reaktor, Nuklir
Subjects: Taksonomi BATAN > Reaktor Nuklir > Pemanfaatan Reaktor > Eksperimen Reaktor
Taksonomi BATAN > Reaktor Nuklir > Pemanfaatan Reaktor > Eksperimen Reaktor
Taksonomi BATAN > Reaktor Nuklir > Pemanfaatan Reaktor > Pembangkitan Listrik Reaktor Daya
Taksonomi BATAN > Reaktor Nuklir > Pemanfaatan Reaktor > Pembangkitan Listrik Reaktor Daya
Taksonomi BATAN > Reaktor Nuklir > Teknologi Reaktor > Instrumentasi dan Kendali Reaktor
Taksonomi BATAN > Reaktor Nuklir > Teknologi Reaktor > Instrumentasi dan Kendali Reaktor
Divisions: BATAN > Pusat Sains dan Teknologi Nuklir Terapan
IPTEK > BATAN > Pusat Sains dan Teknologi Nuklir Terapan
Depositing User: - Rahmahwati -
Date Deposited: 19 May 2023 03:55
Last Modified: 19 May 2023 03:55
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/16779

Actions (login required)

View Item
View Item