Fachmijani, Sulawesty (2007) Distribusi vertikal fitoplankton di Danau Singkarak. Limnotek : Perairan Darat Tropis di Indonesia, 14 (1). pp. 37-46. ISSN 2549-8029
Jurnal_Fachmijany Sulawesty_Puslit Limnologi_37-46_2007.pdf
Download (1MB) | Preview
Abstract
Fitoplankton pada umumnya terdapat pada zona eufotik tepat cahaya relatif tersedia untuk proses fotosintesa. Pengamatan mengenai distribusi vertical fitoplankton di Danau Singkarak dilakukan untuk mengetahui bagaimana pola penyebarannya secara vertikal dan faktor-faktor yang mempengaruhinya. Pengamatan dilakukan pada bulan Agustus 2001, Oktober 2001, Mei 2002, Agustus 2002, Juni 2003, dan Januari 2004. Rata-rata kelimpahan maksimum dicapai pada kedalaman 10 m, dan terjadi dibawah zona eufotiknya. Distribusi vertikal masingmasing jenis fitoplankton sama, yaitu bila suatu jenis mendominasi maka ia akan melimpah mulai dari permukaan sampai kedalaman 40 m. Synedra yang banyak ditemukan pada bulan Agustus dan Oktober 2001 serta Juni 2003 dan Januari 2004 mendominasi dari permukaan sampai kedalaman 40 m, begitu pula Cosmarium yang mendominasi pada bulan Mei 2002 dan Staurastrum pada bulan Agustus 2002. Tetapi umumnya kelimpahan maksimum Synedra terjadi pada lapisan yang lebih dalam dibanding Cosmarium dan Staurastrum. Kelimpahan maksimum Synedra terjadi pada posisi dibawah zona eufotk, sedangkan kelimpahan maksimum Cosmarium dan Staurastrum terjadi pada zona eufotik.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Distribusi, Vertikal, Fitoplankton, Danau, Singkarak |
Subjects: | Natural Resources & Earth Sciences > Limnology |
Divisions: | OR Kebumian dan Maritim > Limnologi_dan_Sumber_Daya_Air |
Depositing User: | Saepul Mulyana |
Date Deposited: | 17 May 2023 07:03 |
Last Modified: | 17 May 2023 07:03 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/16677 |