Penerapan penilaian persediaan dan perhitungan harga pokok makanan dengan metode fifo pada aplikasi berbasis web

Gabriella, Dwi Ayuni and Magdalena, Karismariyanti (2019) Penerapan penilaian persediaan dan perhitungan harga pokok makanan dengan metode fifo pada aplikasi berbasis web. @is The Best : Accounting Information Systems and Information Technology Business Enterprise, 4 (1): 3. pp. 31-45. ISSN 2252-9853

[thumbnail of Jurnal_Gabriella Dwi Ayuni_Universitas Telkom_2019.pdf]
Preview
Text
Jurnal_Gabriella Dwi Ayuni_Universitas Telkom_2019.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (1MB) | Preview

Abstract

Harga pokok makanan melibatkan biaya penggunaan bahan makanan tanpa melibatkan biaya tenaga kerja dan biaya overhead. Kedua biaya tersebut dibebankan pada setiap departemen. Nilai pada harga pokok makanan yang dijual ditampilkan di laporan harga pokok makanan, yang dapat digunakan sebagai acuan untuk meningkatkan efisiensi operasional dan melakukan tindakan koreksi. Nilai pada Harga Pokok Makanan yang dikonsumsi dapat secara langsung diperoleh dari kartu persediaan dengan Metode First In First Out (FIFO). Metode FIFO menghitung harga perolehan barang yang sesungguhnya dari nilai dari barang itu sendiri. Pada jenis usaha restoran, pengawasan persediaan bahan makanan menjadi kegiatan penting, karena persediaan merupakan salah satu harta lancar namun mudah rusak. Selain itu, Transaksi terkait persediaan, yang memiliki volume sangat besar setiap hari, dicatat secara tidak sistematis dapat mengakibatkan masalah ketidaksesuaian jumlah antara pemeriksaan fisik persediaan dengan catatan. Berdasarkan kelemahan proses pencatatan, dilakukan analisis aliran dokumen. Analisis aliran dokumen dijadikan acuan untuk membangun aplikasi berbasis web. Aplikasi ini mampu menangani pembelian, penyerahan bahan makanan dari bagian pembelian ke bagian dapur, pengambilan bahan makanan untuk keperluan dapur/rapat/promosi, penyesuaian fisik persediaan dan menampilkan kartu persediaan dan laporan harga pokok makanan.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Harga pokok makanan, FIFO, Web, Foodservice
Subjects: Computers, Control & Information Theory > Applications Software
Economics and Business
Depositing User: Djaenudin djae Mohamad
Date Deposited: 16 May 2023 08:22
Last Modified: 16 May 2023 08:22
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/16634

Actions (login required)

View Item
View Item