Pengelolaan DAS Batang Hari Hulu: diantara tekanan pasar dan kebijakan otonomi daerah

Rusli, Cahyadi and Fadjri, Alihar and Gutomo Bayu, Aji and Temi Indriati, Miranda (2004) Pengelolaan DAS Batang Hari Hulu: diantara tekanan pasar dan kebijakan otonomi daerah. Project Report. Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia, Jakarta.

[thumbnail of Lap. Penelitian_Rusli_PR Kependudukan_2004.pdf]
Preview
Text
Lap. Penelitian_Rusli_PR Kependudukan_2004.pdf - Published Version

Download (6MB) | Preview

Abstract

Telah mejadi semacam wacana umum bahwa pengelolaan Daerah Aliran Sungai (DAS) harus dilihat dalam kerangka bioregion dan bukan kerangka administratif pemerintahan. DAS Batang Hari yang meliputi dua Propinsi (Sumatera Barat dan Jambi) termasuk salah satu DAS yang hendak dikelola melalui pendekatan ini. Akan tetapi pada pelaksanaannya banyak persoalan yang kemudian menjadikan rencana ideal hanya sebatas idealisme elit pemerintah. Sulit untuk menemukan bagaimana pendekatan ideal tersebut diimplementasikan dilapangan. Ada beberapa faktor penting yang menyebabkan kesenjangan antara yang ideal dan praktek dilapangan. Beberapa faktor yang diangkat dalam tulisan ini adalah persoalan hubungan pusat dan daerah (antara propinsi disatu pihak dan kabupaten, kecamatan serta nagari disisi lain) dalam kerangka otonomi daerah. Kedua persoalan ekspektasi terhadap fungsi "tradisional" daerah hulu Batang Hari (Kec. Lembah Gumanti, Kab. Solak) sebagai wilayah pemasok kebutuhan sayur mayur dan buah-buahan. Persoalan ekspektasi pasar dan beroperasinya modal menjadi persoalan. lsu lain yang menjadi persoalan menyangkut pelaksanaan otonomi daerah. Sebagaimana halnya berbagai daerah lain di Indonesia otonomi daerah lebih dipandang sebagai kesempatan untuk meningkatkan PAD. lmplikasi lain dari otonOmi daerah pada kasus ini adalah kebijakan kembali ke Nagari, yang ironisnya pada beberapa kasus justru meningkatkan "semangat" masyarakat lokal untuk memanfaatkan SDA mereka (dengan terlibat dalam illegal logging) atas nama otonomi dan kepemilikan komunal (hak ulayat Nagari).

Item Type: Monograph (Project Report)
Uncontrolled Keywords: Daerah aliran sungai, Hulu Batang Hari, Lembah Gumanti, Otonomi daerah, Hak ulayat nagari
Subjects: Problem Solving Information for State & Local Governments > Economic & Community Development
Problem Solving Information for State & Local Governments > Environment
Urban & Regional Technology & Development > Regional Administration & Planning
Divisions: OR_Ilmu_Pengetahuan_Sosial_dan_Humaniora > Kependudukan
Depositing User: - Rulina Rahmawati
Date Deposited: 11 May 2023 07:08
Last Modified: 11 May 2023 07:08
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/16417

Actions (login required)

View Item
View Item