Pemanfaatan sumberdaya perikanan situ yang lestari melalui penempatan KJA "suaka"

Endang, Pratiwi and Wardana, Ismail (2002) Pemanfaatan sumberdaya perikanan situ yang lestari melalui penempatan KJA "suaka". In: Seminar Nasional Limnologi II.

[thumbnail of Prosiding_Endang_Pusris Perikanan Budidaya_2002_303-310.PDF]
Preview
Text
Prosiding_Endang_Pusris Perikanan Budidaya_2002_303-310.PDF

Download (2MB) | Preview

Abstract

KJA "suaka" adalah suatu KJA (Karamba Jaring Apung) yang berfungsi sebagai reservat buatan dengan tujuan untuk meningkatkan populasi ikan di suatu perairan. Penelitian KJA "suaka" telah dilakukan pada bulan September t@hun 1999 s/d bulan Maret 2000 di Situ Sanghiang, Tasikmalaya. KJA yang dipergunakan dalam penelitian ini yaitu karamba yang terbuat dari m, polyethylene sebanyak empat buah, masing-masing dengan ukuran 3x 3x 2 ditambatkan pada rakit dari bambu dengan ukuran 8,5 x 9 m yang diberi pelampung berupa drum. Pada masing­masing karamba dipelihara induk-induk ikan yang berbeda: ikan mas, (Cyprinus carpio) strain Majaleya dan Sinyonya; ikan nila Gift (Oreochromis niloticusJ; ikan tawes (Puntlus gonlonotus) dan ikan nilem (Osteochilus hasselti) dengan kepadatan optimal 1-3 kg/im Pakan diberikan berupa pelet dengan kandungan protein 35 %, dan diberikan sampai kenyang (adlibitum) 2 kali sehari Hasil menunjukkan bahwa dari bulan September 1999 s/d Maret 2000, telah terjadi 17 kali pemijahan. lkan mas memijah paling banyak (11 kali, hampir setiap bulan). Benih ikan yang berhasil ditebar terdiri 15.875 ekor ikan mas dan 2.000 benih ikan tawes. Adapun dampak terhadap hasil tangkapan nelayan belum terlihat nyata, dan pengamatannya perlu dilanjutkan. Hasil akhir penelitian ini diharapkan dapat dipakal sebagai bahan kebijaksanaan bagi pengelolaan waduk/situ yang tidak luas (kurang dari 100 ha)

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Subjects: Natural Resources & Earth Sciences > Limnology
Agriculture & Food > Fisheries & Aquaculture
Depositing User: Saepul Mulyana
Date Deposited: 12 May 2023 06:46
Last Modified: 12 May 2023 06:46
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/16084

Actions (login required)

View Item
View Item