Pengaruh bangunan Uma Lengge terhadap kehidupan sosial dan budaya masyarakat Desa Maria Kecamatan Wawo Kabupaten Bima

Chrisantya Angelita and Renhard Fernandus Manurung and Ni Made Yuni Sugiantari and Adinda Sanita Putri Khinari and Rochtri Agung Bawono (2019) Pengaruh bangunan Uma Lengge terhadap kehidupan sosial dan budaya masyarakat Desa Maria Kecamatan Wawo Kabupaten Bima. Forum Arkeologi, 32 (1). pp. 13-24. ISSN 0854-3232

[thumbnail of Forum Arkeologi] Text (Forum Arkeologi)
552

Download (36kB)

Abstract

Bangunan Uma Lengge merupakan bangunan tradisional di Kabupaten Bima Nusa Tenggara Barat. Bangunan ini berfungsi untuk tempat tinggal masyarakat suku Mbojo sekaligus tempat menyimpan bahan makanan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis karakteristik serta keterkaitan bangunan Uma Lengge terhadap kehidupan sosial dan kebudayaan masyarakat Desa Maria. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan arkeologi dengan metode deskriptif kualitatif. Penelitian dimulai dengan melakukan pengumpulan data melalui studi pustaka, pengamatan secara langsung di lapangan, melakukan wawancara untuk data penelitian melalui informan. Diperoleh data pada bagian atap bangunan berbentuk trapesium sama kaki serta memiliki dua buah wanga yang saling menyilang pada setiap ujung bubungan atap dengan bahan bambu. Bagian pintu bangunan arah hadap mengarah ke Mekah, bagian depan bangunan tidak boleh berhadapan dengan bagian depan bangunan di sekitar tetapi bertolak belakang terhadap bangunan lainnya. Bangunan Uma Lengge memiliki tiga bagian utama seperti bagian pondasi, lantai satu dan lantai dua sekaligus atap. Bangunan Uma Lengge memiliki keterkaitan dengan nilai sosial kehidupan masyarakat Maria seperti; nilai gotong royong; nilai silahturahmi; nilai musyawarah; nilai tolong menolong dan keterkaitan pada nilai kebudayaan dalam kehidupan masyarakat Desa Maria seperti; upacara Ampa Fare dan upacara mengantar mahar.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Bangunan uma lengge, Sosial kebudayaan, Desa Maria; Ampa fare.
Subjects: Social and Political Sciences > Archaeology
Divisions: OR_Arkeologi_Bahasa_dan_Sastra > Arkeologi_Prasejarah_dan_Sejarah
Depositing User: Putu Indra Widiartha
Date Deposited: 14 Apr 2023 03:59
Last Modified: 18 Apr 2023 01:24
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/15487

Actions (login required)

View Item
View Item