I, Putu Krisna Yoganatha and Ida, Bagus Candra Yana and Putu, Agus Bratayadnya (2021) Permainan tradisional di Desa Tua Tabanan dalam fotografi dokumenter. Retina Jurnal Fotografi, 1 (1): 6. pp. 45-52. ISSN 2798-4729
Jurnal_I Putu Krisna Yoganatha_Institut Seni Indonesia Denpasar_2021.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.
Download (497kB) | Preview
Abstract
Permainan tradisional sangatlah populer sebelum teknologi masuk ke Indonesia. Dahulu, anak-anak bermain dengan menggunakan alat yang seadanya. Namun kini, mereka sudah bermain dengan permainan-permainan berbasis teknologi yang berasal dari luar negeri dan mulai meninggalkan mainan tradisional. Seiring dengan perubahan zaman, Permainan tradisional perlahan -lahan mulai terlupakan oleh anak-anak Indonesia. Bahkan, tidak sedikit dari mereka yang sama sekali belum mengenal permainan tradisional. Khususnya permainan tradisional yang sering ada di setiap daerah , seperti permainan petak umpet, gundu atau kelereng, lompat tali, gobak sodor (gale-galean) adu ayam dan ular naga panjang. Terkait dengan hal ini, muncul ide untuk membuat karya tentang Permainan Tradisional yang terpacu ingin ikut serta untuk melestarikan permainan tradisional yang hampir terlupakan. Berbagai macam Permainan Tradisional ini ditampilkan dalam Fotografi Dokumenter dengan mempertimbangkan unsur-unsur visual dan pengorganisasiannya, landasan teori penciptaan dan teknik fotografi. Observasi langsung ke tempat yang termasuk kawasan permainan tradisional yang hampir terlupakan dilakukan untuk mengetahui jenis permainan yang telah terlupakan yang akan difoto. Pengetahuan tentang teknik fotografi dan pengolahan pada komputer setelah pemotretan sangat membantu untuk mencapai tujuan yang lebih optimal. Melalui karya Permainan Tradisional di Desa Tua Tabanan dalam Fotografi Dokumenter ini diharapkan dapat memberikan inspirasi dalam pembuatan karya berikutnya dengan hasil yang memuaskan.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Permainan tradisional, Desa Tua Tabanan, Fotografi dokumenter |
Subjects: | Photography & Recording Devices > Photographic Techniques & Equipment |
Depositing User: | Djaenudin djae Mohamad |
Date Deposited: | 10 Apr 2023 07:46 |
Last Modified: | 10 Apr 2023 07:46 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/15352 |