Mempelajari sifat penukar ion dari bentonit terhadap nuklida stronsium sebagai bahan isi

M., Eko Budiyono and Sukarman, Aminjoyo and Djoko, Sardjono and Raharjo, Raharjo (1993) Mempelajari sifat penukar ion dari bentonit terhadap nuklida stronsium sebagai bahan isi. In: Proceedings Seminar Sains dan Teknologi Nuklir PPTN-BATAN Bandung, 16 - 18 Februari 1993, 16 - 18 Februari 1993, Bandung.

[thumbnail of Prosiding_M Eko Budiyono_Pusat penelitian nuklir yogyakarta_1993.pdf]
Preview
Text
Prosiding_M Eko Budiyono_Pusat penelitian nuklir yogyakarta_1993.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview
Official URL: http://-

Abstract

Telah dilakukan penelitian penukaran ion dan bentonit terhadap limbah radioaktif cair yang mengandung nuklida Sr-90 aktivitas awal 0,14 x 10⁻⁴ μCi/ml, yang akan diaplikasikan sebagai bahan isi agar radionuklida Sr-90 tersebut tidak mudah tersebar ke lingkungan. Percobaan ini dilakukan dengan cara memvariasikan pH, waktu aktivasi dan waktu penukaran ion. Waktu aktivasi divariasi dari 10, 30 dan 60 menit.pH divariasi dari 4 sampai dengan 11, sedangkan waktu penukaran ion divariasi dari 30 sampai dengan 150 menit. Ke dalam setiap 2 g mineral Bentonit yang telah diaktivasi ditambahkan 50 ml limbah cair yang mengandung nuklida Sr-90, diaduk dengan kecepatan konstan (200 rpm) dengan waktu penukaran ion divariasi seperti di atas, kemudian diendapkan selama 24 jam. Beningan dianalisis menggunakan alat cacah α/β latar rendah buatan Canberra, aktivitas beningan 0,84 x 10⁻⁷ μCi/ml. Dari hasil penelitian ini dapat ditarik kesimpulan bahwa waktu aktivasi mineral bentonit selama 30 meni,. pH 9 dan waktu penukaran ion 90 menit, menghasilkan faktor dekontaminasi (FD) 179,48 dan efisiensi 99,44 %. Sedangkan batas yang diizinkan menurut SK Dirjen BATAN No. PN 03/180/DJ/89, tentang ketentuan keselamatan kerja radiasi adalah 2,7 x 10⁻⁶ μCi/ml (Stronsium terlarut untuk umum). Dengan demikian hasil yang diperoleh masih dalam batas yang aman.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Subjects: Taksonomi BATAN > Daur Bahan Bakar Nuklir dan Bahan Maju > Limbah Radioaktif > Teknik Pengolahan Limbah Radioaktif
Taksonomi BATAN > Daur Bahan Bakar Nuklir dan Bahan Maju > Limbah Radioaktif > Teknik Pengolahan Limbah Radioaktif
Taksonomi BATAN > Daur Bahan Bakar Nuklir dan Bahan Maju > Limbah Radioaktif > Teknik Dekontaminasi
Taksonomi BATAN > Daur Bahan Bakar Nuklir dan Bahan Maju > Limbah Radioaktif > Teknik Dekontaminasi
Divisions: BATAN > Pusat Sains dan Teknologi Akselerator
IPTEK > BATAN > Pusat Sains dan Teknologi Akselerator
Depositing User: - Rahmahwati -
Date Deposited: 08 Mar 2023 07:09
Last Modified: 08 Mar 2023 07:09
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/14734

Actions (login required)

View Item
View Item