Prostitusi daring: tren industri jasa seks komersial di media sosial

Christiany, Juditha (2021) Prostitusi daring: tren industri jasa seks komersial di media sosial. Jurnal Pekommas, 6 (1): 6. pp. 51-63. ISSN 2502-1893

[thumbnail of Jurnal Pekommas_Cristiany Judytha_Balai Pengembangan SDM dan Penelitian Komunikasi dan Informatika Manado, Kementerian Komunikasi dan Informatika RI.pdf]
Preview
Text
Jurnal Pekommas_Cristiany Judytha_Balai Pengembangan SDM dan Penelitian Komunikasi dan Informatika Manado, Kementerian Komunikasi dan Informatika RI.pdf

Download (892kB) | Preview

Abstract

Terungkapnya berbagai kasus prostitusi daring beberapa tahun terakhir oleh kepolisian menunjukkan bahwa industri ini menjadi tren di media daring. Padahal di Indonesia prostitusi tetap menjadi bisnis ilegal dan sebuah kejahatan yang diatur dalam KUHP dan UU ITE. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendapatkan gambaran tentang tren industri jasa seks komersial di media sosial. Metode penelitian adalah studi kepustakaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perkembangan e-commerce secara umum menguasai pasar dunia berbanding lurus dengan perkembangan industri jasa seks komersial di media daring.Sistem penjualan jasa seks mengalami perubahan dari sistem konvensional ke pasar modern yaitu pada transaksi informasi, keuangan maupun jasa. Transaksi informasi prostitusi daring di media sosial menjadi sangat terbuka. Terlihat dari jasa yang ditawarkan, harga, cara pembayaran, aturan penggunaan jasa hingga testimoni pelanggan. Transaksi pembayaran juga semakin praktis dan menguntungkan karena prosesnya menggunakan sistem transfer ke rekening penyedia jasa. Meski masih ada yang memberlakukan pembayaran langsung tunai di lokasi eksekusi jasa. Teknologi internet memungkinkan untuk menjalankan bisnis, promosi,meningkatkan penghasilan pelaku, dan jangkauan pasar yang lebih luas. Calon pengguna juga dapat langsung memesan jasa melalui media sosial/situs booking online tanpa harus ke lokalisasi. Inilah yang menjadikan industri jasa seks daring tidak pernah mati.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Prostitusi daring, Industri jasa seks, Media sosial
Subjects: Social and Political Sciences > Social Concerns
Depositing User: - Yayan Sofyan
Date Deposited: 06 Feb 2023 07:22
Last Modified: 06 Feb 2023 07:22
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/14517

Actions (login required)

View Item
View Item