Evaluasi presisi dan akurasi metode analisis aktivasi neutron pada analisis cuplikan lingkungan

Sri, Wardani and Th., Rina M (2000) Evaluasi presisi dan akurasi metode analisis aktivasi neutron pada analisis cuplikan lingkungan. In: Prosiding Seminar Hasil Penelitian P2TRR Tahun 1999/2000, 1999/2000, Jakarta.

[thumbnail of Prosiding_Sri Wardani_P2TRR_1999-2000.pdf]
Preview
Text
Prosiding_Sri Wardani_P2TRR_1999-2000.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview
Official URL: http://-

Abstract

Evaluasi presisi dan akurasi metode analisis aktivasi neutron (AAN) dan peralatannya yang digunakan di P2TRR dilakukan dengan menganalisis cuplikan standar acuan dari National Institute of Environmental Study of Japan [NIES-CRM No.10 (rice flow)] dan cuplikan standar acuan dari National bureau of Standard ofUSA [NBS-SRM 1573a (tomato leave)] dengan metode AAN. Pada analisis bahan standar acuan secara kualitatif dapat ditentukan banyak unsur yang terkandungnya, antara lain: Br, Ca, Co, Cl, Cs, Gd, I, K, La, Mg, Mn, Na, Pa, Sb, Sm, Sr, Ta, Th dan Zn. (19 unsur) untuk SRM I573a; Unsur-unsur As, Br, Cr, Cl, Ce, Co, Cs, Fe, Ga, Hg, K, Mn, Mg, Mo, Na, Ni, Pb, Rb, Sr, Se, Sc, Sb, Tl, dan Zn (25 unsur) untuk CRM No. I0a; Unsur-unsur Ag, As, Br, Cr, Cl, Ce, Cd, Co, Cs, Eu, Fe, Ga, Hg, K, Mg, Mn, Mo, Na, Nb, Pb, Rb, Sb, Sc, Th, Tl, dan Zn (26 unsur) untuk CRM No. I0b; Unsur-unsur As, Br, Co, Cl, Ce, Cd, Ga, Hg, K, Mn, Mg, Mo, Na, Nb, Pb, Rb, Sb, Se, Tl, dan Zn (20 unsur) untuk CRM No. I0c. Pada analisis kuantitif cuplikan standar acuan hanya dilakukan untuk beberapa unsur saja, yaitu: As, Co, Cd, Mo, Mn, Mg dan Zn. Dari hasil analisis apabila dibandingkan dengan sertifikat NIES atau NBS, terjadi penyimpangan nilai dengan deviasi 3~ 15%. Secara keseluruhan hasil analisis menunjukkan bahwa metode dan peralatan yang digunakan adalah cukup baik, akan tetapi masih perlu adanya pengembangan/penelitian yang lebih seksama untuk fasilitas iradiasi dan software spektrometer sinar-gamma

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Subjects: Taksonomi BATAN > Isotop dan Radiasi > Pemanfaatan Isotop dan Radiasi > Bidang SDA/Lingkungan
Divisions: BATAN > Pusat Teknologi dan Keselamatan Reaktor Nuklir
IPTEK > BATAN > Pusat Teknologi dan Keselamatan Reaktor Nuklir
Depositing User: - Rahmahwati -
Date Deposited: 20 Jan 2023 06:59
Last Modified: 20 Jan 2023 06:59
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/14323

Actions (login required)

View Item
View Item