Implementasi sistem pertanggungjawaban dan pengendalian bahan nuklir di MBA RI-G dan protokol tambahan 2015

Dyah Sulistyani, Rahayu and Titik, Sundari (2016) Implementasi sistem pertanggungjawaban dan pengendalian bahan nuklir di MBA RI-G dan protokol tambahan 2015. In: Hasil Penelitian dan Kegiatan Pusat Teknologi Limbah Radioaktif Tahun 2015, 25-26 April 2016, Serpong.

[thumbnail of Prosiding_Dyah Sulistyani Rahayu2.pdf] Text
Prosiding_Dyah Sulistyani Rahayu2.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Kanal Hubung Instalasi Penyimpanan Bahan Bakar Nuklir Bekas (KHIPSB3), merupakan salah satu fasilitas nuklir di Indonesia dengan kode MBA RI-G. Dalam makalah ini akan dibahas tentang implementasi dari PERKA no. 4 tahun 2011, sehingga dapat dipastikan bahwa semua bahan nuklir terkontrol, dan terkendali penggunaannya dan tidak diselewengkan untuk tujuan yang tidak benar. Metode yang digunakan adalah pencatatan dan pelaporan dalam bentuk rekaman dan laporan yang selanjutnya dikirim ke IAEA melalui BAPETEN. Implementasi safeguard atau SPPBN di MBA RI-G yaitu penyusunan dokumen pencatatan meliputi laporan General Ledger, Subsidiary Ledger, PIlL, Summary dan Mapping. Sedangkan dokumen pelaporan ke IAEA, yaitu laporan PIL no. 70, 71, 72, 73, 74, laporan MBR no.75 dan disampaikan ke BAPETEN dan IAEA. Penerapan Sistem Strengthened Safeguards, yang mewajibkan Pengusaha Instalasi atau Fasilitas Nuklir memberikan akses informasi dan lokasi litbang daur bahan bakar, yaitu dengan penyusunan dokumen Protokol Tambahan periode Januari sampai dengan Desember 2014. Form artikel yang disampaikan adalah Artikel 2.a.(i), Artikel 2.a.(iii) Artikel 2.a.(vi) dan Artikel 2.a.(x). Inspeksi dokumen safeguard dan fasilitas oleh IAEA, antara lain verifikasi bahan nuklir bekas dengan menggunakan kamera cerenkov berjalan lancar, dan tidak ditemukan bukti penyelewangan bahan nuklir.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Uncontrolled Keywords: Safeguard, Bahan bakar nuklir bekas, Protokol tambahan
Subjects: Taksonomi BATAN > Daur Bahan Bakar Nuklir dan Bahan Maju > Limbah Radioaktif > Teknik Pengolahan Limbah Radioaktif
Taksonomi BATAN > Daur Bahan Bakar Nuklir dan Bahan Maju > Limbah Radioaktif > Teknik Pengolahan Limbah Radioaktif
Divisions: BATAN > Pusat Teknologi Limbah Radioaktif
IPTEK > BATAN > Pusat Teknologi Limbah Radioaktif
Depositing User: Mr Moh Widya -
Date Deposited: 05 Jan 2023 08:14
Last Modified: 05 Jan 2023 08:14
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/14190

Actions (login required)

View Item
View Item