Improving the quality of distance learning during the Covid-19 pandemic through academic supervision for teachers in MAN 2 Maluku Tengah

Harman, Muh Ali (2022) Improving the quality of distance learning during the Covid-19 pandemic through academic supervision for teachers in MAN 2 Maluku Tengah. 12 Waiheru, 8 (1): 7. pp. 52-56. ISSN 2477-135X

[thumbnail of Jurnal_Harman Muh Ali_MAN 2 Maluku Tengah_2022.pdf]
Preview
Text
Jurnal_Harman Muh Ali_MAN 2 Maluku Tengah_2022.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (230kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah dengan melaksanakan supervise akademik dapat meningkatkan kualitas proses pembelajaran daring dan untuk mengetahui mekanisme pelaksanaan supervisi akademik dalam proses pembelajaran daring di masa pandemi Corona virus disease (Covid-19) pada semester ganjil tahun pelajaran 2020/2021. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif dengan subyek yang diteliti adalah 23 orang guru PNS pada MAN 2 Maluku Tengah. Teknik pengumpulan data data dengan menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Sistem pembelajaran daring merupakan hal baru bagi guru dan siswa MAN 2 Maluku Tengah karena itu sangat berpengaruh terhadap kualitas proses pembelajaran. Kepala madrasah harus mengambil langkah yang tepat untuk mengatasi masalah yang dihadapi oleh guru saat dilaksanakan pembelajaran daring. Karena itu kepala madrasah sebagai supervisor melaksanakan supervisi akademik dengan mekanisme pelaksanaan, guru mengajar menggunakan media laptop atau komputer yang terkoneksi pada infokus sedangkan siswa belajar dari rumah masing-masing menggunakan handphone (HP) android. Hasil supervise ini menunjukan bahwa ada peningkatan kualitas proses pembelajaran daring dimasa Covid-19 serta hasilnya juga dapat digunakan oleh kepala madrasah untuk membimbing dan memberikan masukan kepada guru agar kedepannya kualitas pembelajaran daring dapat ditingkatkan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yakni memakai masker, mencuci tangan dengan air mengalir.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Pembelajaran daring, Supervisi akademik, Covid-19
Subjects: Social and Political Sciences > Education, Law, & Humanities
Depositing User: Djaenudin djae Mohamad
Date Deposited: 15 Dec 2022 07:47
Last Modified: 15 Dec 2022 07:47
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/13803

Actions (login required)

View Item
View Item