Kondisi terumbu karang di perairan sekitar area PKP2B PT. Kaltim Prima Coal, Kutai Timur

Omega, Raya Simarangkir and Firmansyah, Tawang and Irwan, Irwan and Ayub, Ayub and Sila, Kartika Sari and Derta, Prabuning (2022) Kondisi terumbu karang di perairan sekitar area PKP2B PT. Kaltim Prima Coal, Kutai Timur. Berita Biologi: Jurnal Ilmu-Ilmu Hayati, 21 (2). pp. 179-187. ISSN 0126-1754

[thumbnail of Jurnal_Omega Raya Simarangkir_Sekolah Tinggi Pertanian Kutai Timur_2022.pdf]
Preview
Text
Jurnal_Omega Raya Simarangkir_Sekolah Tinggi Pertanian Kutai Timur_2022.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (1MB) | Preview

Abstract

Kondisi terumbu karang dipengaruhi faktor alamiah dan antropogenik. Kutai Timur merupakan Kabupaten dengan aktivitas tambang batubara terbesar di Kalimantan Timur. Aktivitas antropogenik tersebut tentunya lama kelamaan akan berdampak pada ekosistem sekitarnya termasuk terumbu karang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kondisi terumbu karang di perairan sekitar area Perjanjian Karya Pengusahaan Pertambangan Batubara (PKP2B) perusahaan tambang batubara terbesar di Kabupaten Kutai Timur yaitu PT. KALTIM Prima Coal. Pengambilan data dilakukan pada bulan Maret 2019 dengan menggunakan metode Reef Check, terfokus pada tiga indikator yaitu substrat, ikan, dan avertebrata. Transek garis yang digunakan pada metode ini ialah sepanjang 100 m dan dibagi menjadi 4 segmen. Parameter fisika dan kimia perairan yang diukur yaitu kecepatan arus, kecerahan, pH, Salinitas, dan suhu perairan. Kondisi terumbu karang di lokasi penelitian tergolong dalam kategori sedang. Kualitas perairan masih berada pada kisaran toleransi pendukung kehidupan dan pertumbuhan karang. Ikan indikator yang ditemui yaitu Chaetodontidae, Lutjanidae, Scaridae dan Serranidae. Avertebrata indikator yaitu Holothuria edulis, Panulirus sp. dan Tridacna spp. Dampak kerusakan terumbu karang yang dominan adalah jangkar kapal dan sampah jaring nelayan, sedangkan dampak kerusakan aktivitas pertambangan belum terlihat.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Coral cover, East Kutai, PT. Kaltim Prima Coal, Reef check
Subjects: Ocean Sciences & Technology > Biological Oceanography
Depositing User: Mrs. Sri Wulan
Date Deposited: 18 Dec 2022 07:41
Last Modified: 21 Dec 2022 02:46
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/13763

Actions (login required)

View Item
View Item