Fahril, Fahril and Zakirah, Raihani Ya'la and Nasmia, Nasmia (2022) Pemberian pakan cacing sutera (Tubifex sp.) dengan dosis yang berbeda terhadap pertumbuhan dan kelangsungan hidup benih ikan betok (Anabas testudineus, bloch 1792). Jurnal Ilmiah AgriSains, 23 (2): 5. pp. 93-100. ISSN 1412-3657
Jurnal_Fahril_Fakultas Pertanian Universitas Tadulako_2022.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.
Download (664kB) | Preview
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pertumbuhan benih ikan betok (Anabas testudineus Bloch, 1792) yang diberi pakan alami cacing sutera (Tubifex sp.) dengan dosis yang berbeda. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan April - Mei 2021. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) yang terdiri dari 5 perlakuan dan 4 ulangan, sehingga banyaknnya satuan percobaan sebanyak 20 unit. Perlakuan yang digunakan yaitu Perlakuan A (dosis 5% dari bobot), perlakuan B (dosis 6% dari bobot ikan), perlakuan C (dosis 7% dari bobot ikan), perlakuan D (dosis 8% dari bobot ikan), perlakuan E (dosis 9% dari bobot ikan). Data pertumbuhan bobot mutlak dan panjang mutlak dianalisis ragam (ANOVA) dengan tingkat kepercayaan 95%, selanjutnya dilakukan uji Beda Nyata Jujur (BNJ) untuk mengetahui perbedaan antar perlakuan dengan menggunakan Program Minitab 16. Kualitas air dan kelangsungan hidup disajikan dalam bentuk tabel dan grafik serta dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian diperoleh bahwa pemberian pakan cacing sutera (Tubifex sp.) dengan dosis yang berbeda pada benih ikan betok memberikan pengaruh yang nyata terhadap pertumbuhan dan kelangsungan hidup. Bobot mutlak tertinggi diperoleh pada perlakuan dosis 9% dengan nilai 2,465 g, panjang mutlak 1,683 cm dan kelangsungan hidup berkisar 90-100%.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Benih ikan betook, Cacing sutera, Pertumbuhan, Kelangsungan hidup |
Subjects: | Agriculture & Food > Fisheries & Aquaculture |
Depositing User: | - Diana Permata Sari |
Date Deposited: | 22 Nov 2022 13:05 |
Last Modified: | 22 Nov 2022 13:05 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/13396 |