Memprediksi frekuensi fundamental pada model satelit inasat.1 pada sumbu X dengan menggunakan metoda spektrum daya

Daryono, Restu Wahono (2004) Memprediksi frekuensi fundamental pada model satelit inasat.1 pada sumbu X dengan menggunakan metoda spektrum daya. Jurnal Teknologi Dirgantara, 2 (2). pp. 49-53. ISSN 1412-8063

Full text not available from this repository.

Abstract

Frekuensi fundamental sebuah benda uji dapat diketahui dengan menggunakan metoda spektrum daya (pother spectral density/'PSfy frekuensi dengan masukan sumber sinyal acak. Pada satelit INASAT.1 di mana prosedur ujinya mengacu kepada standar Indian Space Research Organisation (ISRO) yang dijelaskan dalam Polar Satellite Launch Vehicle (PSLV) auxiliary satellite user's manual.Mempersyaratkan tidak terjadi kopling dinamik antara roket pembawa dan kapal pembawa satelit pada frekuensi rendah, maka satelit diharuskan memiliki frekuensi fundamental pada sumbu lateral sumbu X lebih besar dari 45 Hz. Nilai ini termasuk dengan keadaan standar pada tempat dudukan kapal pembawa satelit dan sistem pelontar satelit di dalamnya. Dari hasil pengujian diperoleh bahwa nilai PSD dari model satelit INASAT.1 milik LAPAN diprediksi terjadi frekuensi fundamental. Pada frekuensi 80 Hz mulai terlihat ada kenaikan PSD dan puncaknya terdapat pada frekuensi 120 Hz..

Item Type: Article
Subjects: Taksonomi LAPAN > Teknologi Penerbangan dan Antariksa > Penelitian, Pengembangan, Perekayasaan, dan Pemanfaatan > Teknologi Satelit
Depositing User: - Een Rohaeni
Date Deposited: 23 Nov 2022 03:42
Last Modified: 23 Nov 2022 03:42
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/13261

Actions (login required)

View Item
View Item