Konsep “mo mayango” sebagai tradisi pembelajaran pembangunan rumah tinggal di Gorontalo

Kalih, Trumansyahjaya (2022) Konsep “mo mayango” sebagai tradisi pembelajaran pembangunan rumah tinggal di Gorontalo. Jurnal Vokasi Sains dan Teknologi, 1 (2): 2. 29 -34. ISSN 2808-5531

[thumbnail of Jurnal_Kalih Trumansyahjaya_Univ. Negeri Gorontalo_2022.pdf]
Preview
Text
Jurnal_Kalih Trumansyahjaya_Univ. Negeri Gorontalo_2022.pdf

Download (597kB) | Preview
[thumbnail of Jurnal_Kalih Trumansyahjaya_Univ. Negeri Gorontalo_2022.pdf]
Preview
Text
Jurnal_Kalih Trumansyahjaya_Univ. Negeri Gorontalo_2022.pdf

Download (597kB) | Preview

Abstract

Arsitektur merupakan suatu kegiatan kebudayaan secara komplit jika dilihat dari sudut pandang Antropologi. Karya arsitektur yang diperoleh dari suatu proses dan bentuk dari sebuah kebudayaan merupakan pertanda bahwa arsitektur hasil dari proses terbentuknya suatu kebudayaan. Wujud fisik dari suatu peninggalan adalah karya arsitektur yang terbentuk akibat adanya pemikiran dan kegiatan dalam suatu kebudayaan. Rakyat tradisional Gorontalo sebagian besar dalam melakukan pembangunan rumah tinggal masih memegang teguh tradisi adat-istiadat yang disebut dengan Mo Mayango sebagai suatu pemikiran dan kegiatan dalam suatu kebudayaan yang dapat menggambarkan pengaruh suatu adat dan budaya rakyat Gorontalo sehingga terbentuk sebagai jejak antopologis arsitektur Gorontalo. Materi artikel ini mengangkat prosesi tradisi yang berhubungan dengan penentuan hari baik (panggoba), pengukuran bahan bangunan (payango), dan menolak bala atau malapetaka yang ada kaitannya dengan proses pembangunan tempat tinggal di Gorontalo. Penelitian ini bertujuan untuk menelusuri sejarah dan detail pelaksanaan kebudayaan Mo Mayango pada proses pembuatan rumah tinggal sebagai hasil dari suatu pemikiran dan kegiatan masyarakat tradisional sehingga memperoleh makna di balik prosesi tersebut. Penelitian ini dilakukan tanpa melakukan pengamatan lapangan sehingga bersifat penjelajahan terhadap pustaka. Produk dari penelitian ini merupakan bentuk edukasi yang lengkap tentang sistem kerangka kebudayaan Mo Mayango pada arsitektur Gorontalo.

Kata kunci: Kebudayaan, Prosesi Tradisi Mo Mayango, Arsitektur Gorontalo

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Culture; Mo Mayango Tradition Procession; Gorontalo Architecture
Subjects: Building Industry Technology > Architectural Design & Environmental Engineering
Urban & Regional Technology & Development > Housing
Depositing User: Djaenudin djae Mohamad
Date Deposited: 18 Nov 2022 04:08
Last Modified: 18 Nov 2022 04:18
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/12920

Actions (login required)

View Item
View Item