Sufiana, Solihat (2019) Pengembangan PLTU dan perhitungan potensi dampaknya terhadap produksi padi Kalimantan Barat menggunakan simpacts. In: Seminar Nasional Infrastruktur Energi Nuklir 2019, 10 Oktober 2019, Pontianak.
Prosiding_Sufiana Solihat_PKSEN_2019.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.
Download (722kB)
Abstract
Salah satu dampak dari emisi pembakaran bahan bakar fosil terhadap lingkungan sekitar adalah menurunnya produktivitas hasil pertanian akibat penurunan kemampuan fotosintesis tanaman. Penurunan hasil pertanian di Provinsi Kalimantan Barat mungkin bisa disebabkan oleh berbagai macam hal. Dalam makalah ini dilakukan analisis sebaran emisi PLTU yang beroperasi di Kalimantan Barat dan mancari keterkaitannya terhadap penurunan hasil produksi padi yang terjadi sejak awal PLTU beroperasi hingga saat ini. Kemudian dilakukan pula kajian potensi penurunan produksi padi pada tahun 2028 akibat pengembangan pembangunan PLTU sebagaimana yang terencana dalam RUPTL PLN 2019-2028. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu pendekatan analisis jalur dampak yang terintegrasi dalam program SIMPACTS. Hasil menunjukan bahwa penurunan produksi padi sejak awal beroperasinya PLTU hingga tahun 2018 tidak nampak secara signifikan. Kalaupun terjadi penurunan terhadap produksi padi pada tahun tersebut, penyebabnya belum dapat dipastikan berasal dari emisi PLTU. Hasil lain mengenai potensi penurunan produksi padi pada tahun 2028 akibat dari emisi PLTU yang direncanakan akan beroperasi hingga akhir tahun tersebut menunjukkan bahwa emisi PLTU dengan total daya 975 MW pada tahun 2028 berpotensi menurunkan produksi padi Kalimantan barat lebih dari 800 Ton per tahun dengan kerugian diperkirakan mencapai angka di atas Rp 7.000.000.000.
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Emisi PLTU; penurunan produksi padi; Kalimantan Barat; SIMPACTS |
Subjects: | Taksonomi BATAN > Reaktor Nuklir Taksonomi BATAN > Reaktor Nuklir Taksonomi BATAN > Daur Bahan Bakar Nuklir dan Bahan Maju > Bahan Bakar Nuklir > Operasi dan Pemeliharaan Instalasi Bahan Bakar Nuklir Taksonomi BATAN > Daur Bahan Bakar Nuklir dan Bahan Maju > Bahan Bakar Nuklir > Operasi dan Pemeliharaan Instalasi Bahan Bakar Nuklir |
Divisions: | BATAN > Pusat Kajian Sistem Energi Nuklir IPTEK > BATAN > Pusat Kajian Sistem Energi Nuklir |
Depositing User: | Mrs Hanida - |
Date Deposited: | 04 Nov 2022 15:04 |
Last Modified: | 04 Nov 2022 15:04 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/12757 |