Potensi Long-Range Transport Polutan Udara dari Cekungan Bandung

Sumaryati (2016) Potensi Long-Range Transport Polutan Udara dari Cekungan Bandung. Prosiding Seminar Nasional Sains Atmosfer (SNSA) 2016. pp. 236-243.

[thumbnail of Prosiding_Sumaryati_PSTA_2016.pdf]
Preview
Text
Prosiding_Sumaryati_PSTA_2016.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Kajian terhadap penyebaran polusi udara yang telah dilakukan di Bandung menunjukkan bahwa faktor topografi yang berbentuk cekungan menyebabkan polutan dari kota Bandung cenderung terperangkap di dalamnya. Penelitian ini mengaplikasikan model HYSPLIT untuk mengkaji potensi terjadinya Long-range Transport Air Pollutant (LRTAP) dari kawasan tersebut. Sumber polutan disimulasikan secara gridding dengan jarak terdekat 0,05 atau sekitar 5,55 km pada pusat domain penelitian, tahun 2015 yang diwakili setiap bulan masing-masing satu kali simulasi mulai dari siang dan malam hari. Potensi LRTAP dapat dilihat pada trayektori maju dari sumber polutan yang disimulasikan tersebut. Hasil kajian trayektori maju dengan model HYSPLIT menunjukkan bahwa polutan yang berasal dari Cekungan Bandung berpotensi terjadi LRTAP, meskipun emisi polutan pada waktu tertentu terperangkap di dalamnya dan mengalami pembelokaan arah akibat topografi yang tinggi di bagian tepinya. Potensi LRTAP paling tinggi terjadi pada periode September Oktober November (SON).

Item Type: Article
Additional Information: Tema : Kontribusi Sains dan Teknologi Atmosfer serta Aplikasinya untuk Meningkatkan Daya Saing Nasional ISBN : 976-602-6465-05-4
Uncontrolled Keywords: HYSPLIT, LRTAP, Cekungan Bandung, polutan, trayektori maju
Subjects: Taksonomi LAPAN > Sains Antariksa dan Atmosfer > Penelitian, Pengembangan, dan Perekayasaan > Sains Teknologi Atmosfer > Lingkungan Atmosfer
Divisions: LAPAN > Deputi Sains Antariksa Dan Atmosfer > Pusat Sains dan Teknologi Atmosfer
Depositing User: Administrator Repository
Date Deposited: 24 May 2021 02:25
Last Modified: 18 Jul 2022 07:44
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/11324

Actions (login required)

View Item
View Item