Tracking Satelit LAPAN-A2 Menggunakan Program Open Source

Sonny Dwi Harsono (2016) Tracking Satelit LAPAN-A2 Menggunakan Program Open Source. PROSIDINGSIPTEKGAN XX-2016Seminar Nasional IPTEK Penerbangan dan Antariksa XX Tahun 2016. pp. 307-316. ISSN 978-602-71833-2-2

[thumbnail of Prosiding_Sonny_Pustekbang_2016.pdf]
Preview
Text
Prosiding_Sonny_Pustekbang_2016.pdf

Download (621kB) | Preview

Abstract

Satelit Lapan A2/Orari diluncurkan dengan Roket PSLV C-30 dari Bandar Antariksa Satish
Dhawan, Sriharikotta, India, Senin, 28 September 2015, tepat pukul 10.00 waktu India atau 11.30 WIB.
Roket peluncur yang dioperasikan Organisasi Riset Antariksa India (ISRO) tersebut membawa muatan
tujuh satelit, termasuk satelit Lapan A2/Orari.
Open source software adalah istilah yang digunakan untuk software yang terbuka/membebaskan source
code-nya untuk dilihat oleh orang lain dan membiarkan orang lain mengetahui cara kerjasoftware tersebut
dan sekaligus memperbaiki kelemahan-kelemahan yang ada pada software tersebut. Dan yang menarik
dan salah satu keunggulannya adalah bahwaOpen source software dapat diperoleh dan digunakan secara
gratis tanpa perlu membayar lisensi. Biasanya orang mendapatkansoftware ini dari internet. Salah satu
open source software yang terkenal yaitu Linux[8].
Penejejakan satelit atau istilah teknisnya tracking satelit menjadi pekerjaan yang sangat krusial atau
penting, mengingat satelit-satelit LAPAN berada dalam orbit LEO(Low Earth Orbit) dimana pergerakan
satelit-satelit tersebut tidak diam seperti halnya satelit-satelit yang berada pada orbit GEO yang banyak
digunakan pada satelit komersial.
Disini lah pentingnya peranan tracking satelit didalam proses pengambilan data satelit, dan dengan
menggunakan program-program open source maka tidak perlu mengeluarkan biaya yang besar karena
sifatnya yang tidak berbayar.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: LAPAN-A2, Tracking Satelit, Open Source
Subjects: Taksonomi LAPAN > Teknologi Penerbangan dan Antariksa > Penelitian, Pengembangan, Perekayasaan, dan Pemanfaatan > Teknologi Satelit
Divisions: LAPAN > Deputi Teknologi Penerbangan Dan Antariksa > Pusat Teknologi Satelit
Depositing User: Administrator Repository
Date Deposited: 18 Feb 2021 05:25
Last Modified: 18 Jul 2022 08:23
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/11182

Actions (login required)

View Item
View Item