Pemanfaatan Data Sebaran Prediksi Titik Panas dan MODIS Terra/Aqua untuk Mendukung Informasi Tanggap Darurat Bencana Kebakaran Hutan/Lahan dan Sebaran Asap di Wilayah Indonesia

M Priyatna and Suwarsono and Any Zubaidah and Yenni Vetrita and Kusumaningayu Dyah S (2015) Pemanfaatan Data Sebaran Prediksi Titik Panas dan MODIS Terra/Aqua untuk Mendukung Informasi Tanggap Darurat Bencana Kebakaran Hutan/Lahan dan Sebaran Asap di Wilayah Indonesia. Prosiding Pertemuan Ilmiah Tahunan XX dan Kongres VI Masyarakat Ahli Penginderaan Jauh Indonesia (MAPIN). pp. 519-526.

[thumbnail of Prosiding_M. Priyatna dkk_Pusfatja_2015.pdf]
Preview
Text
Prosiding_M. Priyatna dkk_Pusfatja_2015.pdf

Download (859kB) | Preview

Abstract

Pemanfaatan data dalam mendukung informasi spasial tanggap darurat pemantauan kebakaran hutan/lahan dan sebaran asap di wilayah Indonesia diperlukan bagi para pengambil keputusan, oleh karena itu diperlukan system infrastruktur yang baik,
khususnya untuk perangkat keras dan perangkat lunak. Dengan memanfaatkan data sebaran prediksi titik panas kebakaran hutan/lahan dan data raster atau image MODIS Terra/Aqua
dari Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) akan diperoleh informasi tanggap darurat kebencanaan kebakaran hutan/lahan di wilayah wilayah Indonesia
(Sumatera, Kalimantan, dan Sulawesi). Dalam tulisan ini digunakan metode penggabungan (overlay) data sebaran prediksi titik panas kebakaran hutan/lahan dan data raster MODIS Terra/Aqua. Dari penelitian ini diketahui bahwa data raster MODIS Terra/Aqua dengan ukuran piksel 1 km dan dengan menggunakan band true color dapat dilakukan identifikasi lokasi lintang dan bujur kejadian kebakaran dari data sebaran titik panas dan juga arah sebaran asap kebakaran hutan/lahan. Informasi spasial tanggap darurat kebakaran
hutan/lahan ini juga memberikan informasi yang cukup akurat dan relatiF cepat proses penyajiannya guna mendukung tanggap darurat bencana kebakaran hutan/lahan bagi
stakeholder terkait baik Kementerian atau Lembaga maupun pengguna lainnya, seperti pengiriman ke Badan Nasional dan Penaggulangan Bencana (BNPB). Informasi spasial ini
dapat digunakan untuk menentukan kebijakan dalam mengantisipasi dampak bahaya sebaran asap dari kebakaran hutan/lahan yang terjadi baik untuk di dalam dan luar wilayah
Indonesia. Untuk analisis lebih mendalam perlu dilakukan analisis penggunaan parameter arah angin per wilayah atau Kabupaten sehingga dihasilkan sebaran asap yang lebih akurat

Item Type: Article
Additional Information: ISBN 978-602-97569-1-3
Uncontrolled Keywords: Tanggap Darurat, Titik Panas, Asap, MODIS, true color
Subjects: Taksonomi LAPAN > Teknologi Penginderaan Jauh > Penelitian, Pengkajian, dan Pengembangan > Pemanfaatan Penginderaan Jauh
Divisions: LAPAN > Deputi Penginderaan Jauh > Pusat Pemanfaatan Penginderaan jauh
Depositing User: Administrator Repository
Date Deposited: 26 Mar 2021 13:50
Last Modified: 20 Jul 2022 08:03
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/11082

Actions (login required)

View Item
View Item