Kajian E-Form untuk Mendukung Proses Bisnis Pelayanan Data BDPJN

Andie Setiyoko and Rubini Jusuf (2014) Kajian E-Form untuk Mendukung Proses Bisnis Pelayanan Data BDPJN. Prosiding Seminar Nasional Penginderaan Jauh 2014. pp. 404-412.

[thumbnail of Posiding_Andie Setiyoko_Pustekdata_2014.pdf]
Preview
Text
Posiding_Andie Setiyoko_Pustekdata_2014.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Pelayanan data di Pusat Teknologi dan Data Penginderaan Jauh (Pustekdata) Lapan, telah berjalan sejak operasional stasiun bumi dimulai. Selama ini proses pelayanan tersebut dilakukan secara manual melalui struktur birokrasi yang ada. Pada tahun 2013, dengan adanya Undang-undang no. 21/2013, tentang Keantariksaan dan Instruksi Presiden no. 6/2012, tentang Penyediaan, Penggunaan, Pengendalian Kualitas, Pengolahan dan Distribusi CSRT (Citra Satelit Resolusi Tinggi), maka Pustekdata menghadapi konsekuensi penambahan jumlah pengguna dan adanya tuntutan pelayanan cepat, terutama oleh Kementerian, Lembaga, TNI / POLRI. Dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan kepada pengguna, sesuai dengan dokumen masterplan Bank Data Penginderaan Jauh Nasional (BDPJN) 2011, telah dibangun proses bisnis pelayanan data dan supervisi. Proses bisnis pelayanan tersebut memerlukan adanya media antara pengguna dan bagian pelayanan, yaitu formulir elektronik atau e-form. Pada penelitian ini dikaji seberapa jauh e-form diperlukan dan bagaimana format e-form tersebut dapat dibangun. E-form sangat berguna untuk meningkatkan efisiensi dan efektifitas kinerja pelayanan data, mengurangi resiko persepsi kurang baik yang disebabkan kegagalan kontak antara pelanggan dengan tenaga pelayanan, dan mengantisipasi peningkatan jumlah pelanggan yang tidak serta merta diikuti oleh peningkatan jumlah tenaga di bagian pelayanan sesuai dengan teori service encounter oleh Lovelock et al, 2002.

Item Type: Article
Additional Information: ISBN 978-979-1458-77-1
Uncontrolled Keywords: e-form, pelayanan data, proses bisnis
Subjects: Taksonomi LAPAN > Teknologi Penginderaan Jauh > Pemanfaatan Data dan Diseminasi Informasi
Divisions: LAPAN > Deputi Penginderaan Jauh > Pusat Teknologi dan Data Penginderaan Jauh
Depositing User: Administrator Repository
Date Deposited: 23 Dec 2021 01:12
Last Modified: 20 Jul 2022 03:14
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/10876

Actions (login required)

View Item
View Item