Rancang Bangun Sistem Adjustable Electronic Fuse Untuk Platform Microsatellite

Abdul Karim and Wahyudi Hasbi (2014) Rancang Bangun Sistem Adjustable Electronic Fuse Untuk Platform Microsatellite. Jurnal Penginderaan Jauh dan Pengolahan Data Citra Digital, 12 (1). pp. 73-81. ISSN 1412-8098

[thumbnail of Jurnal TD_Abdul_Pusteksat_2014.pdf]
Preview
Text
Jurnal TD_Abdul_Pusteksat_2014.pdf

Download (636kB) | Preview

Abstract

Subsistem power satelit terdiri dari tiga komponen dasar: pembangkit daya (power generator), penyimpan daya (power storage), dan kontrol daya (power control). Pembatas arus (fuse) adalah bagian dari kontrol daya yang berfungsi untuk mengamankan perangkat-perangkat elektronik satelit dari kerusakan akibat beban lebih (over load) atau kesalahan fungsi dari sistem luar (external) perangkat tersebut. Tulisan ini menganalisa rancangan Pembatas Arus Elektronik (elektronic fuse) untuk digunakan di dalam sistem mikrosatelit berbasis komponen yang siap di pasaran (Commercial off the Shelf) dan dirancang memiliki keluwesan (flexibillity) yang tinggi. Sistem ini diuji dengan menggunakan resistor variabel sebagai beban perangkat satelit sehingga konsumsi power dapat dibaca dan dianalisis melalui catu daya (power supply). Rekayasa ini menggunakan studi kasus Lapan-A2 untuk mengambil dua buah kasus sebagai referensi perangkat elektronik yang digunakan. Hasil rancangan menunjukkan bahwa rangkaian pembatas arus dapat membatasi arus masing-masing perangkat sebesar 0,834 dan 1.833 Ampere dengan nilai total Mean Time Between Failures (MTBF) 3444475,062 Jam.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Satelite, Pembatas Arus, Pembangkit
Subjects: Taksonomi LAPAN > Teknologi Penerbangan dan Antariksa > Penelitian, Pengembangan, Perekayasaan, dan Pemanfaatan > Teknologi Satelit
Divisions: LAPAN > Deputi Teknologi Penerbangan Dan Antariksa > Pusat Teknologi Satelit
Depositing User: Administrator Repository
Date Deposited: 27 Aug 2021 08:14
Last Modified: 14 Jul 2022 19:58
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/10858

Actions (login required)

View Item
View Item