Analisis Perangkat Lunak Simulator Bintang Untuk Pengujian Star Sensor

Muh. Sulaiman Nur Ubay and M. Arif Saifudin (2014) Analisis Perangkat Lunak Simulator Bintang Untuk Pengujian Star Sensor. Jurnal Penginderaan Jauh dan Pengolahan Data Citra Digital, 12 (2). pp. 92-101. ISSN 1412-8098

[thumbnail of Jurnal TD_Muh. Sulaiman_Pusfatja_2014.pdf]
Preview
Text
Jurnal TD_Muh. Sulaiman_Pusfatja_2014.pdf

Download (584kB) | Preview

Abstract

Sensor bintang merupakan sensor yang banyak digunakan dalam determinasi sikap satelit (attitude determination) karena tingkat akurasi yang tinggi dalam menghasilkan data sikap satelit. Teknologi sensor bintang terus dikembangkan untuk menghasilkan kinerja yang lebih baik sehingga secara khusus akan meningkatkan performa dan reliabilitas ADCS (Attitude Determination and Control System) satelit. Pada karya tulis ilmiah ini dilakukan analisa terhadap perangkat lunak simulator bintang untuk pengujian sensor bintang dengan tujuan agar pengujian sensor bintang dapat dilakukan tanpa terkendala oleh tempat dan waktu. Posisi bintang yang disimulasikan bersifat statis untuk menguji konsistensi pembacaan data bintang. Simulator bintang yang dibangun menunjukkan kinerja simulator bintang statik sudah cukup baik, dari sisi spesifikasi perangkat keras telah menghasilkan citra bintang sesuai dengan kebutuhan yaitu eror piksel < 80 miliderajat. Dari hasil pengujian sensor bintang dapat dilihat bahwa reading stability simulator menghasilkan data telemetri yang stabil dengan nilai error attitude yaitu RA=0, DE=0, AZ=0.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Sikap satelit, Sensor bintang, Simulator bintang
Subjects: Taksonomi LAPAN > Teknologi Penerbangan dan Antariksa > Penelitian, Pengembangan, Perekayasaan, dan Pemanfaatan > Teknologi Satelit
Divisions: LAPAN > Deputi Teknologi Penerbangan Dan Antariksa > Pusat Teknologi Satelit
Depositing User: Administrator Repository
Date Deposited: 30 Aug 2021 04:35
Last Modified: 14 Jul 2022 19:58
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/10842

Actions (login required)

View Item
View Item