Analisis Pemilihan Bentuk Nose RX 550

Novi Andria (2011) Analisis Pemilihan Bentuk Nose RX 550. Prosiding SIPTEKGAN XV-2011 Seminar Nasional IPTEK Dirgantara XV Tahun 2011. pp. 191-196. ISSN 978-979-1458-51-1

[thumbnail of Prosiding_Novi_Pustekroket_2011.pdf]
Preview
Text
Prosiding_Novi_Pustekroket_2011.pdf

Download (217kB) | Preview

Abstract

Roket RX-550 adalah roket terbesar yang sedang dikembangkan oleh LAPAN sebagai booster Roket Peluncur Satelit (RPS) juga sebagai peluru balistik jarak menengah. Roket ini didesain untuk terbang pada kecepatan yang sangat tinggi bahkan memasuki zona aliran hipersonik. Pemilihan bentuk nose yang tepat perlu dilakukan agar prestasi terbang roket meningkat dan struktur nose roket tahan terhadap pemanasan aerodinamik. Pada penelitian ini bentuk nose divariasikan menjadi ogive, ½ power, ¾ power, blunted dengan radius blunt 50 mm dan 100 mm. Perhitungan trajektori dilakukan pada sudut elevasi 600 menggunakan simulator trajektori roket yang telah dimodifikasi. Penelitian ini menunjukkan bahwa secara keseluruhan bentuk nose ¾ power adalah bentuk nose terbaik dari segi prestasi terbang roket karena memiliki gaya hambat yang paling rendah. Bila ketahanan struktur nose terhadap pemanasan aerodinamika menjadi prioritas utama maka bentuk nose ½ power dan blunted dengan radius blunt 50 mm adalah yang paling memungkinkan untuk diimplementasikan.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: roket, RX-550, bentuk nose, prestasi terbang, pemanasan aerodinamika.
Subjects: Taksonomi LAPAN > Teknologi Penerbangan dan Antariksa > Penelitian, Pengembangan, Perekayasaan, dan Pemanfaatan > Teknologi Roket
Divisions: LAPAN > Deputi Teknologi Penerbangan Dan Antariksa > Pusat Teknologi Roket
Depositing User: Administrator Repository
Date Deposited: 03 Mar 2021 01:23
Last Modified: 14 Jul 2022 19:58
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/10643

Actions (login required)

View Item
View Item