Pengaruh Penambahan Glove Dan PenguranganYehudi Serta Pergeseran Lokasi Apex Terhadap Karakteristik Aerodinamika Sayap Pesawat Terbang

I G.N. Sudira (2011) Pengaruh Penambahan Glove Dan PenguranganYehudi Serta Pergeseran Lokasi Apex Terhadap Karakteristik Aerodinamika Sayap Pesawat Terbang. Jurnal Teknologi Dirgantara, 9 (2). pp. 159-172. ISSN 1412-8063

[thumbnail of Jurnal TD_I G.N. Sudira_Pustekbang_2011.pdf]
Preview
Text
Jurnal TD_I G.N. Sudira_Pustekbang_2011.pdf

Download (557kB) | Preview

Abstract

Dalam proses perancangan pesawat terbang, kunci keberhasilanya terletak pada keberhasilan dalam merancang komponen sayapnya. Proses tersebut melibatkan banyak variabel dan merupakan hasil kompromi dari berbagai disiplin ilmu. Langkah awal perancangan sayap pesawat terbang setelah DR&O ditetapkan adalah menen- tukan bentuk permukaan sayap yang dikenal dengan istilah planform. Dalam menentukan planform ini dilakukan parametrik studi untuk memastikan bahwa planform yang dibuat sudah mempertimbangan seluruh aspek perancangan pesawat terbang terutama menyangkut kepentingan aerodinamika dan struktur. Dalam tulisan ini disampaikan pengaruh perubahan glove dan yehudi serta pergeseran lokasi apex terhadap karakteristik aerodinamika sayap pesawat terbang. Penambahan glove dilakukan untuk konpensasi penambahan yehudi pada sayap yang semata-mata dilakukan atas dasar pertimbangan struktur akibat penambahan area di daerah pangkal bagian belakang sayap. Penambahan area pada pangkal bagian belakang sayap biasanya digunakan untuk kepentingan penempatan landing gear. Kerugian dari aspek aerodinamika akibat penambahan yehudi tersebut diharapkan akan dinetralisir dengan adanya penambahan glove pada pangkal bagian depan sayap. Lokasi apex juga memegang peranan penting bagi pengaturan bentuk distribusi tekanan profil sayap yang berupa aerofoil. Lokasi apex dapat digeser sesuai pemahaman desain para perancang untuk memenuhi target perancangan yang dikehendaki. Secara keseluruhan dapat dikatakan bahwa perubahan glove dan yehudi serta pergeseran lokasi apex dapat diisolasi pengaruhnya ke dalam suatu variabel signifikan yaitu adanya perubahan bentuk distribusi tekanan profil sayap terutama pada bagian puncaknya. Program computer yang digunakan dalam analisa ini adalah gabungan antara program Geometry Generation dan VSAERO yang telah dikembangkan oleh penulis dinamai Nusantara Wing Design Utility (NWDU).

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: NWDU, VSAERO, Glove, Yehudi, Apex
Subjects: Taksonomi LAPAN > Teknologi Penerbangan dan Antariksa > Penelitian, Pengembangan, Perekayasaan, dan Pemanfaatan > Teknologi Aeronautika
Divisions: LAPAN > Deputi Teknologi Penerbangan Dan Antariksa > Pusat Teknologi Penerbangan
Depositing User: Administrator Repository
Date Deposited: 29 Sep 2021 00:56
Last Modified: 14 Jul 2022 19:58
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/10591

Actions (login required)

View Item
View Item