Uji Aerodinamik Model Kapal Bersayap “ Wing In Surface Effect” Sebagai Input Kajian Gerak Planning Menjelang Take-Off

Iskandar and A. Farid Widodo and Taufiq Mulyanto and Paulus Indiyono (2010) Uji Aerodinamik Model Kapal Bersayap “ Wing In Surface Effect” Sebagai Input Kajian Gerak Planning Menjelang Take-Off. Jurnal Teknologi Dirgantara, 8 (1). pp. 1-11. ISSN 1412-8063

[thumbnail of Jurnal TD_Iskendar_BPPT_2010.pdf]
Preview
Text
Jurnal TD_Iskendar_BPPT_2010.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Makalah ini menyampaikan hasil uji aerodinamik (wind tunnel test ) kapal bersayap dengan teknologi wing in surface effect (WiSE) 8 tempat duduk yang di antaranya untuk mengetahui kinerja lift menjelang take off. Tes dilakukan di UPT – Laboratorium Aero Gasdinamika dan Getaran (LAGG) – BPPT, PUSPIPTEK, Serpong. Uji terowongan angin model kapal bersayap dilakukan dengan metodologi rigidly body – upside up - power off . Model uji kapal bersayap dengan profil aerofoil sayap Clark Y mempunyai ukuran skala 1: 6 dari konfigurasi geometrik protot ip skala penuh. Uji dilakukan dengan konfigurasi penuh (Wing-Body -Ponton-Naccele-Tail ), kecepatan angin V = 20, 30, 40, dan 50 m/det; sudut serang model, α = -6º s.d 18º; sudut yaw β maksimum 4º, ke arah negatif maupun positif; ketinggian ground board 0 s.d 1 m (ekivalen dengan ketinggian atau jarak yang sesungguhnya antara 0 s.d 6 m); sedangkan pengujian visualisasi aliran udara dilakukan dengan menggunakan wool tuft pada kecepatan V = 40m/det. Hasil uji terowongan angin divalidasi dengan perhitungan teoritis menggunakan Vortex Latice Method (VLM) dan perangkat lunak Datcom. Hasil uji terowongan angin selanjutnya digunakan untuk memprediksi gerak kapal bersayap WiSE-8 tempat duduk menjelang take off , melalui ekstrapolasi.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Kapal bersayap WiSE-8 tempat duduk , Uji terowongan angin, Koefisien lift, Koefisien drag, Koefisien momen, Rasio lift terhadap drag, take off
Subjects: Taksonomi LAPAN > Teknologi Penerbangan dan Antariksa > Penelitian, Pengembangan, Perekayasaan, dan Pemanfaatan > Teknologi Aeronautika
Depositing User: Administrator Repository
Date Deposited: 07 Oct 2021 02:03
Last Modified: 14 Jul 2022 19:58
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/10578

Actions (login required)

View Item
View Item