Seleksi Pemilihan Material Untuk Tabung Roket RX 420

Elvis A. Sumaraw (2010) Seleksi Pemilihan Material Untuk Tabung Roket RX 420. Jurnal Teknologi Dirgantara, 8 (2). pp. 82-88. ISSN 1412-8063

[thumbnail of Jurnal TD_Elvis _Pustekroket_2010.pdf]
Preview
Text
Jurnal TD_Elvis _Pustekroket_2010.pdf

Download (497kB) | Preview

Abstract

Telah dilakukan perhitungan untuk memilih material yang akan digunakan untuk roket RX 420. Seleksi dilakukan terhadap 3 macam material tabung yaitu baja SS 17 -7 PH, baja ASTM A312 AISI TP304L, baja AISI 4130. Dengan masukan data kuat tarik material, tekan an yang dialami tabung, diameter tabung dan panjang tabung maka dapat dihitung tebal tabung dan berat tabung roket yang dibutuhkan. Tebal tabung yang paling tipis dan ringan yang dipilih untuk digunakan.
Dari hasil perhitungan material baja SS 17 -7 PH dengan tebal tabung disarankan 1,8 mm (faktor keamanan=k=2) dan berat tabung 85,458 kg adalah material yang paling cocok untuk digunakan karena mempunyai tebal yang paling tipis (1,8mm), ringan (85,458kg) dengan kuat tarik material 900 Mpa. Bila digunakan mate rial baja ASTM A312 AISI TP 304L maka tebal tabung yang disarankan 2,8 mm dengan berat tabung 131,7 kg. Bila digunakan material baja AISI 4130 maka tebal tabung yang disarankan 3 mm dengan berat tabung142,4 kg.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Material, Tabung, Roket
Subjects: Taksonomi LAPAN > Teknologi Penerbangan dan Antariksa > Penelitian, Pengembangan, Perekayasaan, dan Pemanfaatan > Teknologi Roket
Divisions: LAPAN > Deputi Teknologi Penerbangan Dan Antariksa > Pusat Teknologi Roket
Depositing User: Administrator Repository
Date Deposited: 05 Oct 2021 07:21
Last Modified: 14 Jul 2022 19:58
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/10568

Actions (login required)

View Item
View Item