DESAIN AWAL SISTEM MONITORING KEAMANAN BAHAN NUKLIR MENGGUNAKAN WA VELETT MUL TLSENSOR FUSION

Nugroho, Djoko Hari (2010) DESAIN AWAL SISTEM MONITORING KEAMANAN BAHAN NUKLIR MENGGUNAKAN WA VELETT MUL TLSENSOR FUSION. Jurnal Perangkat Nuklir, 4 (7). ISSN 1978-3515

[thumbnail of 630] Text
630 - Published Version

Download (22kB)

Abstract

Keamanan bahan nuklir dalam suatu instalasi nuklir ditentukan oleh seberapa jauh instalasi tersebut dapat memberikan jaminan bahwa bahan nuklir tetap berada pada lokasi yang sudah ditentukan. Pada makalah ini dilakukan desain awal tracking bahan nuklir dalam instalasi dengan tujuan untuk memadukan data dari beberapa sensor guna mendukung pengambilan keputusan. Pengambilan keputusan pada Sistem Informasi Manajemen diperoleh berdasarkan pemahaman akan persepsi dalam tingkat ketiga abstraks. Tingkat kedua yang akan dapat dicapai dengan
dukungan analisis citra dan pengorganisasian data. Sedangkan tingkat pertama abstraksi dilakukan melalui penggabungan antara beberapa sensor kamera CCD yang terdistribusi dalam gedung reaktor dan diproses secara fusion. Data fusion dilakukan dengan menggunakan pendekatan Wavelett. Simulasi menggunakan pemrograman Matlab menunjukkan bahwa Wavelett memberikan performansi yang baik dalam memadukan informasi yang berasal dari beberapai sensor. Diharapkan pada saat bahan nuklir keluar dari daerah kontrol yang sudah ditentukan akan timbul alarm peringatan serta pesan di penampil Sistem Informasi Manajemen. Dengan demikian akan dapat diketahui terjadinya perpindahan bahan nuklir, dan jalur perpindahan.

Item Type: Article
Subjects: Taksonomi BATAN > Rekayasa Perangkat dan Fasilitas Nuklir > Instrumentasi Nuklir > Deteksi Radiasi
Taksonomi BATAN > Rekayasa Perangkat dan Fasilitas Nuklir > Instrumentasi Nuklir > Deteksi Radiasi
Divisions: BATAN > Pusat Rekayasa Fasilitas Nuklir
IPTEK > BATAN > Pusat Rekayasa Fasilitas Nuklir
Depositing User: Administrator Repository
Date Deposited: 28 Dec 2018 03:05
Last Modified: 02 Jun 2022 02:28
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/8205

Actions (login required)

View Item
View Item