Pengaruh Penggunaan Teknik Blending Dan Kompaksi Terhadap Morfologi Komposit Polimer UHMWPE-Na2B4O7.5H2O Sebagai Bahan Perisai Radiasi Neutron Termal
Author(s)
Winda Surya Bery
Dian Fitriyani
Elvaswer Elvaswer
Enny Zavianti
Mardiyanto Mardiyanto
Abu Khalid Rivai
Sulistioso Giat Sukaryo
(
) Corresponding Author
Copyright (c) 1970 Winda Surya Bery, Dian Fitriyani, Elvaswer Elvaswer, Enny Zavianti, Mardiyanto Mardiyanto, Abu Khalid Rivai, Sulistioso Giat Sukaryo
Abstract
Telah dilakukan pembuatan dan karakterisasi komposit polimer UHMWPE dengan filler Na2B4O7.5H2O sebagai bahan perisai radiasi neutron termal. Pembuatan bahan dilakukan dengan menggabungkan UHMWPE dan Na2B4O7.5H2O menggunakan metode blending untuk menghasilkan komposit yang homogen, dan proses kompaksi untuk meminimalkan jarak antar partikel penyusun bahan. Persentase penambahan Na2B4O7.5H2O yang digunakan bervariasi dari 0% hingga 52%. Bahan dasar dan filler di-blending pada suhu 165°C selama 15 menit, selanjutnya dikompaksi dengan pembebanan 10 ton. Hasil analisis EDS menunjukkan persentase massa filler di permukaan bahan meningkat dengan penambahan Na2B4O7.5H2O hingga konsentrasi 40% dan menurun di 52%. Hasil karakterisasi SEM menunjukkan persentase filler optimum pada 40%. Dengan demikian metode blending dan kompaksi sesuai digunakan untuk mencampurkan UHMWPE dan Na2B4O7.5H2O menjadi bahan perisai neutron termal dengan perbandingan komposisi (60:40)%.
Kata kunci : Perisai radiasi, neutron termal, UHMWPE, Na2B4O7.5H2O, filler, blending, kompaksi