Analisis mutu pelayanan kefarmasian pasien rawat jalan di instalasi farmasi Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Morowali

Nurwahida, Nurwahida and Rizqi Nur, Azizah and Iskandar, Zulkarnain and Mirawati, Mirawati (2023) Analisis mutu pelayanan kefarmasian pasien rawat jalan di instalasi farmasi Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Morowali. As-Syifaa : Jurnal Farmasi, 15 (1): 1. 1 -10. ISSN 2085-4714

[thumbnail of 2085-4714_15_1_2023-1.pdf]
Preview
Text
2085-4714_15_1_2023-1.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (535kB) | Preview

Abstract

Instalasi farmasi rumah sakit merupakan tempat dilakukannya pengelolaan sediaan farmasi dan pelayanan farmasi klinis berdasarkan mutu pelayanan kefarmasian. Mutu pelayanan kefarmasian adalah kesesuaian antara pelayanan kefarmasian dan standar yang berlaku untuk mencapai derajat kesehatan optimal dan kepuasan pasien. Kepuasan pasien adalah kesesuaian antara persepsi terhadap kinerja dan harapan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui mutu pelayanan kefarmasian pasien rawat jalan di instalasi farmasi RSUD Morowali. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang dilakukan menggunakan metode Survey Cross Sectional di Instalasi Farmasi Rumah Sakit Umum Daerah Morowali. Penilaian mutu pelayanan kefarmasian dan tingkat kepuasan pasien dilakukan dengan mengumpulkan kuisioner dari 95 pasien. Hasil penelitian mutu pelayanan kefarmasian menunjukkan sebanyak 81,1% merasa baik sedangkan hasil penelitian untuk tingkat kepuasan pasien, sebanyak 97,9% menyatakan bahwa puas terhadap pelayanan kefarmasian. Hasil penelitian ini menggambarkan bahwa tingkat kepuasan pasien rawat jalan terhadap pelayanan di instalasi farmasi RSUD Morowali sangat baik dengan nilai 97,9% merasa puas dan terdapat hubungan antara mutu pelayanan dan tingkat kepuasan pasien dengan nilai konstanta (a) sebesar 19,534 dan nilai koefisien variabel mutu pelayanan sebesar 0,005.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Outpatients, Pharmacy Installations at the Morowali Regional General Hospital (RSUD), Quality of Pharmaceutical Services, Patients, Pharmacy management, SERVQUAL (Service quality framework)
Subjects: Health Resources > Health Services
Medicine & Biology > Pharmacology & Pharmacological Chemistry
Depositing User: - Elfrida Meryance Saragih
Date Deposited: 14 Sep 2023 01:51
Last Modified: 14 Sep 2023 01:51
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/24881

Actions (login required)

View Item
View Item