Analisis penyerapan tenaga kerja pada industri pariwisata (kasus pada sub sektor perhotelan) di Propinsi Sumatera Utara periode 1990-2009

M.Rikwan, Effendi Salam Manik (2021) Analisis penyerapan tenaga kerja pada industri pariwisata (kasus pada sub sektor perhotelan) di Propinsi Sumatera Utara periode 1990-2009. Majalah Iptek Politeknik Negeri Medan Polimedia, 24 (1): 5. pp. 55-66. ISSN 1410-7422

[thumbnail of Jurnal_M. Rikwan Effendi Salam Manik_Politeknik Negeri Medan_2021-5.pdf]
Preview
Text
Jurnal_M. Rikwan Effendi Salam Manik_Politeknik Negeri Medan_2021-5.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (140kB) | Preview

Abstract

Pengembangan pariwisata yang diprogramkan baik oleh pemerintah maupun oleh swasta akan diarahkan kepada usaha untuk meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara karena merupakan sumber devisa yang cukup signifikan. Dengan meningkatnya jumlah wisatawan yang berkunjung ke daerah secara positif mempengaruhi tingkat kesempatan kerja khususnya dibidang pariwisata. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui potensi dan perkembangan penyerapan tenaga kerja dibidang perhotelan di daerah Sumatera Utara serta untuk mengetahui hubungan antara kunjungan wisatawan dengan peningkatan tenaga kerja yang diserap dibidang perhotelan pada sektor pariwisata di daerah Sumatera Utara. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh pada instansi tempat penelitian berdasarkan dokumentasi kepustakaan, literatur dan laporan lainnya sehubungan dengan perkembangan pariwisata dan kesempatan kerja di daerah Sumatera Utara yang berupa faktor penunjang industri pariwisata, perkembangan kunjungan wisata, perkembangan tenaga kerja dan kontribusi sektor pariwisata dalam penciptaan kesempatan kerja. Analisis data yang digunakan adalah analisis regresi berganda.Hasil penelitian menunjukkan secara parsial variabel wisatawan domestik berpengaruh positif terhadap variabel penyerapan tenaga kerja yang diserap langsung di bidang perhotelan, tetapi tidak signifikan. Sedangkan variabel wisatawan asing, jumlah kamar dan pendaptan hotel berpengaruh positif terhadap variabel penyerapan tenaga kerja yang diserap langsung di bidang perhotelan.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Wisatawan domestik, Wisatawan asing, Jumlah kamar, Produksi, Penyerapan tenaga kerja
Subjects: Administration & Management > Personnel Management, Labor Relations & Manpower Studies
Urban & Regional Technology & Development > Recreation
Economics and Business
Depositing User: Djaenudin djae Mohamad
Date Deposited: 10 May 2023 06:18
Last Modified: 10 May 2023 06:18
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/16371

Actions (login required)

View Item
View Item