Pengaruh faktor lingkungan terhadap pertumbuhan beberapa aksesi Dioscorea alata L. terpilih koleksi Kebun Raya Purwodadi

Abban, Putri Fiqa and Titik, Helen Nursafitri and Fauziah, Fauziah and Shofiatul, Mas"udah (2021) Pengaruh faktor lingkungan terhadap pertumbuhan beberapa aksesi Dioscorea alata L. terpilih koleksi Kebun Raya Purwodadi. Jurnal Agro, 8 (1). pp. 25-39. ISSN 2407-7933

[thumbnail of Jurnal_Pusat Riset Konservasi Tumbuhan, Kebun Raya dan Kehutanan_812539.pdf]
Preview
Text
Jurnal_Pusat Riset Konservasi Tumbuhan, Kebun Raya dan Kehutanan_812539.pdf

Download (586kB) | Preview

Abstract

Uwi(Dioscorea alata L.) merupakan jenis tanaman umbi-umbian berpotensi nutrisi. Namun pemanfaatannya sebagai bahan pangan alternatif masih jarang, karena keterbatasan informasi potensi nutrisi dan sistem budidaya. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan faktor-faktor lingkungan yang berpengaruh terhadap pertumbuhan uwi. Penelitian dilakukan di lahan percobaan di Kabupaten Pasuruan, pada tujuh aksesi yang dipilih berdasarkan hasil penelitian sebelumnya, yaitu aksesi nomor 28, 36, dan 86 (Pasuruan), 42 dan 43 (Nganjuk), 57 dan 66 (Malang). Parameter lingkungan yang diamati meliputi suhu udara, kelembaban udara, intensitas cahaya, pH tanah, kelembaban tanah, jumlah dan jenis gulma. Hasil pengamatan dianalisis secara deskriptif dan statistik dengan uji Biplot menggunakan software Past 3. Hasil penelitian menunjukkan bahwa intensitas cahaya dan jumlah jenis gulma merupakan faktor lingkungan yang paling berpengaruh pada pertumbuhan tanaman uwi. Terdapat tiga grup aksesi tanaman uwi berdasarkan perbedaan faktor lingkungan yang mempengaruhi pertumbuhannya. Aksesi 42, 43 dan 57 dipengaruhi oleh suhu dan kelembaban udara, aksesi 28, 36 dan 66 dipengaruhi oleh intensitas cahaya dan aksesi 86 dipengaruhi oleh pH tanah. Analisis deskriptif menunjukkan bahwa sebagian besar gulma yang tumbuh merupakan tanaman invasif yang mempengaruhi pertumbuhan tanaman komoditas. Aksesi nomor 42, 43 dan 57 direkomendasikan untuk dibudidayakan di lahan sub optimal dengan kondisi pH asam dan minim air.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Aksesi terpilih, Dioscorea alata L., Faktor biotik, Faktor abiotik, Pertumbuhan.
Subjects: Medicine & Biology
Medicine & Biology > Botany
Divisions: OR_Hayati_dan_Lingkungan > Konservasi_Tumbuhan_Kebun_Raya_dan_Kehutanan
Depositing User: - Patmiati -
Date Deposited: 24 Feb 2023 02:47
Last Modified: 24 Feb 2023 02:47
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/14660

Actions (login required)

View Item
View Item