Kerugian ekologis akibat tindak pidana korupsi

Joey Josua Pamungkas, Pattiwael (2021) Kerugian ekologis akibat tindak pidana korupsi. Jurnal Rechtens, 10 (1): 3. pp. 27-42. ISSN 1907-7114

[thumbnail of 10_1_2021_27-42_1907-7114-3.pdf]
Preview
Text
10_1_2021_27-42_1907-7114-3.pdf

Download (381kB) | Preview

Abstract

Tindak Pidana Korupsi di sektor sumber daya alam tidak hanya merugikan finansial negara saja yang dapat dihitung dari APBN, melainkan berdampak luas pula pada kerugian ekologis yang menimbulkan dampak terhadap manusia, bentang alam dan keanekaragaman hayati yang ada didalamnya. Permasalahan yang akan dianalisa dalam jurnal ini adalah apakah kerugian lingkungan dapat dimaknai sebagai kerugian keuangan negara yang ada didalam Undang-undang Tindak Pidana Korupsi dan bagaimana pembuktian kerugian lingkungan demi pengembalian aset tindak pidana korupsi yang merupakan kerugian ekologis. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian hukum, Penelitian hukum dilakukan untuk memecahkan isu hukum yang dihadapi. Demi memperoleh jawaban atas isu hukum dalam penelitian ini penulis memakai pendekatan konseptual, pendekatan kasus, dan pendekatan Undang-undang. Hasil dari penelitian ini adalah kerugian ekologis yang timbul akibat tindak pidana korupsi sebagai kerugian keuangan negara, karena pemahaman yang telah dibangun tentang perluasan makna kerugian keuangan negara melalui tiga metode penafsiran yaitu sistematis, historis, dan ekstensif. Dalam hal pembuktian adanya kerusakan atau pencemaran lingkungan dapat dihadirkan ahli dalam bidang tersebut yang ada dalam Permen LH 7 Tahun 2014 untuk menghitung kerugian lingkungan yang ditimbulkan akibat penerbitan ijin tambang secara melawan hukum.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Criminal corruption, Ecological loss, State financial loss
Subjects: Social and Political Sciences > Education, Law, & Humanities
Depositing User: - siti Elly
Date Deposited: 03 Nov 2022 02:52
Last Modified: 03 Nov 2022 02:53
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/12600

Actions (login required)

View Item
View Item